Minggu, Mei 19, 2024
Google search engine
BerandaBupati Pidie: Hindari Konsumsi Makanan Mengandung Zat Kimia

Bupati Pidie: Hindari Konsumsi Makanan Mengandung Zat Kimia

Sigli (Waspada Aceh) – Bupati Pidie, Roni Ahmad, menghimbau warganya menghindari konsumsi makanan mengandung zat kimia karena dapat merusak organ-organ vital dalam tubuh manusia.

“Ketika kita perhatikan, mulai dari beras sampai menjadi tepung, dan tepung diolah menjadi penganan. Semisal roti dan kue-kue, Ternyata banyak jenis makanan kita konsumsi itu mengandung racun,” kata Roni Ahmad, saat menerima Tim Pengembangan Melinjo (TPM) Pidie, di ruang kerjanya, Senin (5/11/2018).

Kepada para orang tua, Roni Ahmad berharap agar selalu mengontrol anak-anak terhadap berbagai jenis jajanan yang dijual bebas di pasaran atau sekolah-sekolah. Karena menurut dia, tidak semua makanan atau jajanan itu aman dikonsumsi.

Terlebih makanan yang mengandung zat pewarna serta pengawet. Makanan itu jika dikonsumsi terus menerus berdampak buruk pada kesehatan tubuh, terlebih anak-anak.(b10)

BERITA TERKINI

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER