Sabtu, Juli 27, 2024
Google search engine
BerandaNasionalTemuan Gas Besar di Sumur Tangkulo-1, Pj Gubernur: Harapan Baru bagi Ekonomi...

Temuan Gas Besar di Sumur Tangkulo-1, Pj Gubernur: Harapan Baru bagi Ekonomi Aceh

Banda Aceh (Waspada Aceh)– Penjabat Gubernur Aceh, Bustami Hamzah, menyatakan optimisme yang tinggi terkait temuan gas baru oleh perusahaan Mubadala Energy di Sumur Tangkulo-1.

Temuan ini diyakini akan memberikan manfaat ekonomi signifikan bagi masyarakat Aceh.

Bustami mengatakan,  temuan baru dari Mubadala ini akan memberikan manfaat ekonomi bagi Aceh. Sebagaimana diketahui, jika onshore di atas 12 mil laut, maka pembagiannya untuk pusat dan Aceh 70:30.

“Jadi, atas temuan besar ini bagi hasilnya adalah Aceh akan mendapatkan 30 persen keuntungan,” ujar Bustami  usai menerima audiensi dari Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) di ruang rapat Meuligoe Gubernur Aceh, Jumat (17/5/2024).

Ia menambahkan, cadangan gas baru ini diharapkan dapat menjadi penggerak utama ekonomi Aceh, memberikan kontribusi signifikan di sektor migas, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Kepala Perwakilan SKK Migas Sumbagut, Rikky Rahmat Firdaus, menjelaskan penemuan ini merupakan proyek ekonomi besar yang berpotensi membawa dampak positif bagi masyarakat Aceh di masa depan.

“Kami bersama Pemerintah Aceh akan selalu mengupayakan agar manfaat dari kegiatan ini bisa dirasakan oleh seluruh masyarakat daerah,” tegasnya.

Dalam audiensi tersebut, Rikky, didampingi berbagai perwakilan dari SKK Migas dan manajemen perusahaan terkait, penjelasan detail mengenai temuan ini dan langkah-langkah teknis yang akan diambil ke depan.

Temuan signifikan ini terletak di 65 kilometer lepas pantai Aceh Utara-Lhokseumawe, tepatnya di Sumur Tangkulo-1 di South Andaman.

Sumur Tangkulo-1, yang dibor hingga kedalaman 3.400 meter dengan kedalaman laut 1.200 meter, berhasil menemukan potensi lebih dari 2 triliun kaki kubik (TCF) gas.

Dengan hasil uji coba menunjukkan produksi sebesar 47 juta standar kubik kaki gas per hari dan 1.300 barel kondensat per hari, blok South Andaman kini menjadi salah satu sumber gas penting di dunia.

“Nantinya akan ada beberapa tahapan yang harus kita lalui untuk melaksanakan kegiatan ke depan,” kata Rikky.

Dia juga menyebutkan bahwa KKKS akan mengajukan proposal ke SKK Migas untuk evaluasi dan pertimbangan lebih lanjut yang melibatkan berbagai pemangku kepentingan, sebelum disampaikan kepada Menteri ESDM. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER