Kamis, April 25, 2024
Google search engine
BerandaWarga Resah, Harimau Berkeliaran di Pemukiman Agara

Warga Resah, Harimau Berkeliaran di Pemukiman Agara

Kutacane (Waspada Aceh) – Kehadiran harimau bersama anaknya yang sering berkeliaran di pemukiman warga Desa Lawe Pinis dan Makmur Jaya Kecamatan Darul Hasanah Kabupaten Aceh Tenggara, membuat warga sekitar resah.

Camat Darul Hasanah, Hayadun, kepada waspadaaceh.com, Rabu( 31/8/2022) membenarkan adanya harimau Sumatra berkeliaran di perkebunan warga bahkan sering juga masuk ke pemukiman.

“Ya, terkait masalah adanya harimau masuk ke pemukiman warga, hal itu sudah dilaporkan kepada saya beberapa hari yang lalu. Kami bersama Muspika sudah turun langsung ke lokasi pemukiman tersebut untuk melakukan pemantauan,” kata Hayadun.

Menurut keterangan warga, kata Hayadun, harimau beranak tersebut sering muncul di pinggir jalan perkebunan warga. Warga ketakutan ketika hendak menuju ke kebun mereka, dan akhirnya warga pulang kembali ke rumah.

“Kami sudah melaporkan ke pihak BKSDA Kutacane, untuk menindaklanjuti laporan warga yang resah atas kehadiran harimau tersebut,” kata Camat Darul Hasanah.

Pihak BKSDA langsung turun ke lokasi untuk melakukan pengusiran harimau dari pemukiman warga dengan cara meledakkan mercon agar harimau tersebut menjauh dari pemukiman dan kembali ke habitatnya, terang Hayadun. (Sopian)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER