Selasa, April 16, 2024
Google search engine
BerandaAcehSabang Kirim 12 Cabor ke Popda di Aceh Barat

Sabang Kirim 12 Cabor ke Popda di Aceh Barat

Sabang (Waspada Aceh) – Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Sabang akan mengirimkan 12 cabang olah raga (cabor) untuk mengikuti Pekan Olah Raga Pelajar Daerah (Popda) yang digelar di Meulaboh, Aceh Barat.

Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga Kota Sabang Irfani mengatakan tim Sabang akan memberangkatkan 170 atlet dan pelatih untuk 12 cabor serta 45 tim ofisial dan panitia pendukung.

Dalam ajang uji kemampuan atlet tingkat pelajar kali ini, Kota Sabang akan mengikuti 12 Cabang olahraga yang dipertandingkan pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah XVI yang akan dilaksanakan di Meulaboh, Aceh Barat.

Hal itu disampaikannya pada acara pertemuan dengan tim cabor di Sabang, Kamis (9/6/2022). Ia mengatakan tim diberangkatkan 19 Juni mendatang ke arena pertandingan di Meulaboh.

Dia juga mengatakan target dalam kompetisi tahun ini minimal dapat merebut kembali peringkat ke dua yang pernah diraih tahun sebelumnya.

“Sekarang ini persiapan kontingen Popda yang akan diberangkatkan ke Meulaboh sudah mencapai 98 persen. Target kita sesuai rencana, bisa memperbaiki prestasi Popda lalu. Target kita tetap menjadi sang juara,” jelas Irfani.

Selain itu, Kota Sabang juga berharap akan menjadi tuan rumah Popda XVII mendatang. Untuk itu, peningkatan prestasi menjadi salah poin yang harus diprioritaskan, di samping sarana olahraga di Kota Sabang nyaris rampung secara keseluruhan. ***

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER