Rabu, Mei 8, 2024
Google search engine
BerandaLagi Pesta Sabu, 4 Pria Ditangkap Polisi di Sigli

Lagi Pesta Sabu, 4 Pria Ditangkap Polisi di Sigli

Sigli (Waspada Aceh) – Satuan Resbarkoba Polres Pidie tangkap empat orang pria yang sedang melakukan pesta narkotika jenis sabu di Gampong Blok Bengkel, Kecamatan Kota Sigli, Rabu malam (1/1/2020).

Dari empat tersangka yang ditangkap, dua diantaranya tercatat sebagai warga Gampong Puuk, Kecamatan Delima, Kabupaten Pidie, dan dua tersangka lainnya masing-masing tercatat sebagai warga Gampong Keramat Luar dan warga Gampong Blang Paseh, Kecamatan Kota Sigli, Kabupaten Pidie. Keempat tersangka yang ditangkap itu, EfK, 34, BUR,36, SR, 28 dan MIQ, 42.

Kapolres Pidie AKBP Andi NS Siregar, saat dihubungi mengakui adanya kejadian itu. Menurutnya, terungkapnya kasus tersebut setelah petugas mendapatkan informasi dari masyarakat yang mengaku resah dengan sejumlah aktifitas sekelompok orang yang acap kali berkumpul melakukan pesta narkoba di lingkungan Blok Bengkel.

Berbekal informasi tersebut, tanpa buang waktu sejumlah petugas langsung melakukan penyelidikan. Benar saja, petugas mendapati aktifitas yang mencurigakan. Selanjutnya dengan tepat, lokasi tempat pesta sabu itu digerebek petugas.

“Saat digerebek, kempat tersangka tersebut sedang mengonsumsi narkotika, yakni pesta sabu,” ungkap AKBP Andi NS Siregar.

Kapolres Pidie mengungkapkan lagi, satu dari empat tersangka tersebut atas nama MIQ, adalah matan polisi yang dipecat beberapa waktu lalu karena terlibat narkoba.

Kemudian, lanjutnya. dari tangan tersangka polisi menyita barang bukti (BB) berupa delapan paket narkotika jenis sabu yang terbungkus dengan plastik bening seberat 2,64 gram.

“Semua tersangka kini sudah kita amankan di Mapolres Pidie guna proses penyidikan lebih lanjut,” tandas AKB Andi NS Siregar. (b10)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER