Kamis, Mei 2, 2024
Google search engine
BerandaInfo Aceh JayaIni Kegiatan Sosial di Aceh Jaya untuk Meriahkan HUT TNI ke 75

Ini Kegiatan Sosial di Aceh Jaya untuk Meriahkan HUT TNI ke 75

Calang (Waspada Aceh) – Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke 75, Kodim 0114/Aceh Jaya telah melakukan beberapa kegiatan yang dilaksanakan secara serentak, diantara donor darah, penghijauan dan rehab rumah tidak layak huni (RTLH) sebanyak dua unit.

Dandim 0114/Aceh Jaya Letkol Czi Letkol Czi Arief Hidayat, mengatakan hal itu usai pelaksanaan upacara HUT TNI ke 75 secara virtual yang berlangsung di Makodim setempat, di Desa Bahagia Kecamatan Krueng Sabee, Kabupaten Aceh Jaya, Senin (5/10/2020).

Dandim turut menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu sehingga kegiatan tersbeut berjalan dengan baik.

“Terima kasih kepada Pemda Aceh Jaya dan Polres Aceh Jaya, masyarakat dan semua pihak yang telah membantu sehingga semua dapat berjalan sesuai dengan rencana,” ujar Dandim.

Pada kesempatan tersebut Dandim juga berpesan kepada seluruh prajuritnya agar tetap menjadi garda terdepan bersama kepolisian dan semua pihak untuk menjadi contoh dan teladan yang baik bagi masyarakat.

“Jangan putus asa dan tetap semangat demi kepentingan masyarakat,” tutup Dandim.

Pada upacara tersebut turut dihadiri oleh unsur Forkopimda Aceh Jaya, seperti Bupati Aceh Jaya, T. Irfan TB, Kapolres Aceh Jaya AKBP Harlan Amir, Kajari Calang Chandra Saptaji, masyarakat dan undangan lainnya.

Usai upacara, dilakukan acara syukuran sederhana dan disertai pembagian sembako kepada warga kurang mampu dan penyerahan rumah secara simbolis. (Zammil)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER