Senin, Mei 20, 2024
Google search engine
BerandaOlahragaSMF 2018 Resmi Dibuka

SMF 2018 Resmi Dibuka

Sabang (Waspada Aceh) – Atraksi paramotor (paralayang bermesin) ikut memeriahkan Sabang Marine Festival 2018, yang dibuka secara resmi Jumat sore (27/4/2018) di Sabang.

Sedikitnya 6 pilot paramotor, berseliweran terbang di atas tempat upacara, beberapa saat setelah festival tahunan itu dibuka secara resmi oleh Staf Kehormatan Kementerian Pariwisata RI sekaligus Ketua Tim Percepatan Pariwisata Indonesia, Prof.Dr.Indroyono Soesilo.

Dalam Kesempatan tersebut Indroyono menyebutkan, tanpa disadari selain keindahan alam dan keramahan masyarakat, Pulau Sabang juga meiliki sedikitnya 22 titik selam yang terindah di dunia.  SMF 2018 ini salah satu ajang untuk mempromosikan keindahan pulau Sabang.

“Sabang merupakan salah satu destinasi wisata di dunia. Dan Kementerian Pariwisata melalui tim percepatan akan terus berupaya mempromosikan Sabang sebagai salah satu daerah yang wajib dikunjungi oleh  turis, yachter dan turis manca negara lainya,” tegas Indroyono dalam sambutanya.

Ketua Panitia Sabang Marine Festival 2018 yang juga Kepala BPKS, Syaid Fadhil, menjelaskan, SMF 2018 ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Tahun ini SMF dipadukan dengan kegiatan pemerintah Kota Sabang dalam acara Kanduri Laot yang juga digelar dalam waktu bersamaa.

“BPKS saat ini memiliki visi dan misi yang sama dengan pemerintah Kota Sabang untuk memajukan pariwisata dan meningkatkan ekonomi masyarakat melalui sektor pariwisata,” tegas Sayid Fadhil.

SMF 2018 ini diisi dengan berbagai kegiatan perlombaan dan hiburan rakyat berupa lomba tarik tambang, lomba lompat karung, lomba perahu dayung, lomba tinju air dan Sabang Fun Bike dan Fun Walk selain kegiatan utama lomba perahu layar yang diikuti puluhan yachter. (Ist)

BERITA TERKINI

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER