Jumat, Mei 3, 2024
Google search engine
BerandaRibuan Mahasiswa UIN Ar-Raniry Akan Demo DPRA, Tolak Revisi Qanun LKS

Ribuan Mahasiswa UIN Ar-Raniry Akan Demo DPRA, Tolak Revisi Qanun LKS

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Dewan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh akan menggelar aksi ke Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) di Banda Aceh, Rabu (24/5/2023).

Unjuk rasa kali ini akan mendatangkan sebanyak 1.000 massa dari UIN Ar-Raniry. Mereka bergerak ke DPRA sekira pukul 09.00 WIB dengan membawa alat peraga seperti toa, spanduk dan sound syistem.

“Besok kita akan turun aksi dengan masa sekitar 500 atau lebih banyak lagi,” sebut Koordinator lapangan, Muhammad Afdi kepada Waspadaaceh.com, Selasa (23/5/2023).

Dia melanjutkan, aksi ini telah mengantongi surat izin dari Polresta Banda Aceh.

Adapun poin tuntutan yang ingin disampaikan saat demo nantinya, lanjut Afdi, pertama massa menolak revisi qanun Lembaga Keuangan Syariah (LKS). Selanjutnya mereka menuntut agar dipertahankan prinsip syariah di Aceh.

Massa juga menuntut agar Ketua DPRA Saiful Bahri alias Pon Yaya mencabut kembali steatmennya yang ingin mengundang bank konven di Aceh, ketua DPRA komit tentang UUPA pasal 125 dan 126

Terakhir, massa menuntut agar BSI segera memperbaiki perubahan sistem.

Sebagaimana yang diberitakan sebelumnya, terkait erornya BSI, Ketua DPRA Saiful Bahri mengeluarkan pernyataan dan mewancanakan legislatif agar merevisi Qanun Lembaga Keuangan Syariah (LKS) dengan menghadirkan bank konvensional di Aceh. Sehingga steatmen tersebut banyak mendapat respon negatif dari kalangan masyarakat, mulai dari akademisi hingga pemerhati agama. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER