Sabtu, April 20, 2024
Google search engine
BerandaTausiahWarga asal Nias Masuk Islam di Aceh Jaya

Warga asal Nias Masuk Islam di Aceh Jaya

Calang (Waspada Aceh) – Mei’ardin Zai, 18, seorang warga asal Nias, Sumatra Utara, Jumat (12/7/2019), telah bersyahadat dan masuk Islam di Masjid Agung Kabal Rahmah Calang, Aceh Jaya, dipimpin Tgk H. Faisal.

“Sejak kemarin malam saya memang berfikir untuk masuk Islam, sehingga saya mendatangi kantor Dinas Syariat Islam untuk meminta disyahadatkan dan ini tanpa paksaan dari pihak mana pun,” tutur Mei’ardin Zai kepada waspadaaceh.com. Kini dia sudah berganti nama menjadi Muhammad Ilham Zai.

Sampai saat ini, lanjutanya, dari pihak keluarga tidak mengetahui jika dia telah memeluk agama Islam.

Berita lainnya: Pasutri Asal Pekanbaru Memeluk Islam di Aceh Selatan

“Ini kesadaran saya dan tidak ada yang mangajak. Hanya pribadi saya yang tergerak untuk masuk Islam dan saya telah berkerja di sini selama sebulan,” pungkas Muhammad.

Semenatara, Abdullah Sufi, Kepala Dinas Syariat Islam Aceh Jaya, mengungkapkan jika siapapun yang hendak masuk Islam tidak boleh ditunda-tunda. “Jika ada maka langsung kita syahadatkan karena hidayah Allah sedang dibukakan untuk orang tersebut”.

“Sebelumnya Muhammad Ilham Zai ini sempat dilakukan pendampingan oleh salah seorang warga, mendatangi kantor untuk meminta disyahadatkan masuk Islam,” imbuh Sufi.

Wakil Bupati Aceh Jaya, Tgk Yusri S, juga menyampaikan, setiap mualaf atau orang yang baru memeluk Islam akan dimasukkan ke dalam pesantren untuk menempa ilmu agar lebih memahami dan mendalami tentang hukum -hukum di dalam agama Islam.

“Sejauh ini kita belum menentukan pesantren mana yang akan kita tunjuk, namun kita akan terus berupaya memberikan perhatian kepada mualaf melalui Baitul Mal Aceh Jaya,” tuturnya. (zammil).

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER