Selasa, April 30, 2024
Google search engine
BerandaAcehPemerintah Aceh Disribusikan Ribuan Paket Sembako untuk Masyarakat Aceh Utara – Lhokseumawe

Pemerintah Aceh Disribusikan Ribuan Paket Sembako untuk Masyarakat Aceh Utara – Lhokseumawe

Lhokseumawe (Waspada Aceh) – Pemerintah Aceh melalui Dinas Sosial Aceh, mendisribusikan 5.325 paket sembako untuk masyarakat miskin baru di Aceh Utara dan 525 paket untuk masyarakat Kota Lhokseumawe.

Masyarakat miskin yang menerima bantuan itu adalah sebagai terdampak akibat mewabahnya virus Corona atau COVID-19. Bantuan paket sembako tersebut diserahkan langsung Kepala Dinas Sosial Aceh, Alhudri, yang diterima Bupati Aceh Utara, Muhammad Thaib di halaman Pendopa Bupati, dan Wali Kota Lhokseumawe Suaidi Yahya di halaman kantor wali kota, Kamis (16/4/2020).

Kepala Dinas Sosial Aceh, Alhudri, mengatakan, sebelumnya Pemerintah Aceh melalui Dinas Sosial Aceh telah melaunching penyaluran paket sembako untuk masyarakat terdampak COVID-19 di Aceh beberapa hari lalu.

“Penerima bantuan Ini merupakan masyarakat di luar penerima bantuan pangan non tunai atau BPNT, dikarenakan masyarakat penerima tidak boleh dauble. “Kita juga telah meminta agar pemerintah daerah segera menyalurkan kepada masyarakat yang berhak menerima sesuai dengan data yang ada,” pinta Alhudri.

Al Hudri menyebutkan, jenis bantuan yang diserahkan kepada masyarakat miskin yang terdampak COVID-19, diantaranya satu karung beras, 2 kg gula pasir, 2 liter minyak, empat kaleng sarden, satu kotak mie instan.

“Untuk tahap ini bantuan diserahkan berupa barang sembako, sedangkan kedepannya bantuan akan diberikan uang tunai yang akan dikirimkan langsung ke rekening penerima, hingga masa mewabah COVID-19 di Aceh berakhir,” terangnya.

Sementara Bupati Aceh Utara, H. Muhammad Thaib, mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan Pemerintah Aceh untuk masyarakatnya yang terdampak yang perekonomiannya menurun akibat mewabahnya COVID-19. (riri)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER