Rabu, Mei 1, 2024
Google search engine
BerandaDipulangkan, 2 Pasien Suspect Corona di RSUDZA Banda Aceh Negatif

Dipulangkan, 2 Pasien Suspect Corona di RSUDZA Banda Aceh Negatif

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Dua pasien yang sebelumnya dinyatakan suspect virus Corona dan dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Zainoel Abidin (RSUDZA) Banda Aceh, dilaporkan telah dizinkan pulang ke rumahnya masing-masing, pada Jumat (13/3/2020).

“Sudah dipulangkan, hasil swab negatif. Pasien membaik dan boleh pulang. Sudah dirawat selama empat hari,” kata Direktur RSUDZA Banda Aceh, dr.Azharuddin, menjawab pertanyaan waspadaaceh.com, Jumat. Kata dia, kini di RSUDZA tidak ada lagi pasien terkait Corona yang dirawat.

Sementara itu sebelumnya, Kamis (12/3/2020), kedua pasien ini dinyatakan suspect Corona, dan masih menunggu hasil pemeriksaan dari Balitbang Kesehatan di Jakarta, untuk mengetahui statusnya apakah negatif atau positif.

“Hasil swab tersebut diperkirakan akan keluar sekitar empat hingga tujuh hari. Bila positif akan lanjut dirawat, dan bila negatif, dibolehkan pulang,” kata Azharuddin menjawab pertanyaan waspadaaceh.com, Kamis siang kemarin.

RSUDA sebelumnya dilaporkan telah merawat sekitar 10 orang pasien, kemudian diketahui delapan orang negatif dan sehat. Sedangkan dua orang lagi dinyatakan suspect. Salah seorang mempunyai riwayat pulang dari Thailand, dan seorang lagi baru pulang Umroh.

Tapi walaupun seluruh pasien tersebut telah diizinkan pulang ke rumah masing-masing, tetapi mereka tetap berada dalam pengawasan dan pemantauan tim dokter RSUDZA. (b.01)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER