Kamis, Mei 2, 2024
Google search engine
BerandaDi Aceh Jaya, 4 Warga Jadi Korban Pembacokan

Di Aceh Jaya, 4 Warga Jadi Korban Pembacokan

Calang (Waspada Aceh ) – Sebanyak empat warga Desa Tuwi Kareung Kecamatan Pasie Raya, Aceh Jaya, dilaporkan menjadi korban pembacokan di kawasan desa setempat, Minggu (29/12/2019)

Informasi yang dihimpun waspadaaceh.com, pembacokan terjadi di dua tempat yang berbeda. Data terkini, pelaku diketahui bernama Far, 40, warga Desa Tuwi Kareung, Kecamatan Pasie Raya, Aceh Jaya.

“Menurut info yang kami terima, benar tadi pagi ada empat warga kena bacok sekitar pukul 06.50 WIB,” kata Camat Pasie Raya, Zainuddin saat dihubungi waspadaaceh.com via seluler.

Untuk saat ini, lanjutnya, tiga dari empat korba masih dirawat di RSUD Teuku Umar Aceh Jaya, sementara satu korban lagi sudah kembali kerumahnya.

“Info dari kepala desa setempat, tiga masih dirawat di rumah sakit, satu sudah dibawa pulang. Sedangkan pelaku juga sudah diamankan petugas kepolisian,” pungkas Camat Zainuddin.

Sementara itu Kapolres Aceh Jaya AKBP Eko Purwanto melalui Kapolsek Teunom, Ipda Ilham Tri Kurnia kepada waspadaaceh.com menjelaskan, kejadian bermula saat pelaku yang memiliki riwayat gangguan jiwa keluar dari rumah dengan membawa sebilah parang.

“Setelah keluar dari rumah, kemudian pelaku melayangkan parang tersebut kepada dua orang warga yang saat itu sedang melintas menggunakan sepeda motor di depan pelaku,” tandasnya.

Selanjutnya, tambah Ilham, pelaku mengejar dua orang lainnya yang berada tidak jauh dari posisi pertama pelaku dan melakukan pembacokan.

Akibat pembacokan tersebut, keempat korban mengalami luka berat di beberapa bagian tubuh dan langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum (RSU) Teuku Umar Calang.

“Pada pukul 07.20 WIB pelaku diamankan oleh warga dan petugas Pos Polsubsektor Pasie Raya dan kemudian diamankan ke Polsek Teunom beserta barang bukti,” tutupnya. (Zammil)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER