Selasa, Mei 7, 2024
Google search engine
BerandaAcehCek Gudang Logistik, Pejabat Dinsos Apresiasi Penataan Barang Buffer Stock

Cek Gudang Logistik, Pejabat Dinsos Apresiasi Penataan Barang Buffer Stock

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Plt. Kepala Dinas Sosial Aceh yang diwakili Kepala Bidang (Kabid) Perlindungan dan Jaminan Sosial (Linjamsos), Zulkarnain mengecek kondisi gudang logistik bencana di Bener Meriah, Aceh, Selasa (19/12/2023).

Saat turun langsung ke lokasi, Zulkarnain mengapresiasi tata penyimpanan barang buffer stock di gudang sosial tersebut.

Zulkarnain menyebutkan, tinjauan ini dalam rangka memastikan gudang logistik siap dalam merespons keadaan darurat, sekaligus mengevaluasi kebutuhan barang yang diperlukan dalam situasi krisis bencana.

“Alhamdulillah kalau kita lihat barang-barang tersusun rapi, ada pangan, sandang dan papan, tanggal kadaluarsanya di cek kemudian disusun ke depan supaya lebih dahulu disalurkan saat bencana agar tidak expired,” jelasnya.

Zulkarnain yang juga didampingi Sub Koordinator PSKBA, Yanyan Rahmat, dalam kesempatan itu juga memastikan ketersediaan logistik Bahan Bangunan Rumah (BBR) di Bener Meriah, mengingat seringnya terjadi bencana kebakaran dan puting beliung di sana sehingga membutuhkan bantuan bahan bangunan.

Zulkarnain menjelaskan bahwa barang logistik penanganan bencana tersebut merupakan bantuan buffer stock dari Pemerintah Aceh yang telah disalurkan sekitar bulan Oktober lalu. Bantuan itu untuk memperkuat kesiapan dan responsifitas gudang logistik dalam menghadapi bencana di wilayah tersebut.

Dalam peninjauan tersebut turut hadir, Kadis Sosial Bener Meriah, Ir. Mahmuddin serta Kabid Linjamsos Bener Meriah, Yusra. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER