Sabtu, Juli 27, 2024
Google search engine
BerandaOlahragaArgentina, Jagoan Pj Gubernur Aceh dan Pj Bupati Nagan Raya Juara Dunia

Argentina, Jagoan Pj Gubernur Aceh dan Pj Bupati Nagan Raya Juara Dunia

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Setelah melalui perjuangan berat, Argentina  sukses meraih juara dunia usai menumbangkan Prancis lewat adu penalti 3-3 (4-2) dalam partai final Piala Dunia 2022 yang digelar di Lusail Stadium, Qatar, Minggu malam (18/12/2022).

Dua gol Argentina tercipta di babak pertama, masing-masing dicetak oleh Lionel Messi pada menit ke-23 lewat eksekusi penalti dan Angel Di Maria pada menit ke-36.

Sedangkan gol Prancis tercipta di babak kedua. Kylian Mbappe mencetak dua gol di babak kedua untuk memaksakan laga berlanjut ke babak extra time.

Di babak extra time, Argentina sempat unggul.melalui gol Messi, sebelum disamakan Mbappe yang mencetak gol ketiganya. Argentina keluar sebagai juara setelah memenangi babak adu penalti dengan skor 4-2.

Argentina sukses meraih trofi Piala Dunia ketiganya, sedangkan Prancis gagal mempertahankan gelar yang mereka raih pada tahun 2018 lalu.

Pj Gubernur dan Pj Bupati

Sebelumnya, Pj Gubernur Aceh Achmad Marzuki, menjagokan Argentina sebagai juara dunia pada perhelatan akbar sepakbola  internasional yang berlangsung di Qatar tersebut.

Achmad Marzuki menjagokan Lionel Messi dkk justru jauh hari sebelum masuk ke perempat final.

Optimisme Argentina akan meraih juara diungkapkan Pj Gubernur Aceh, Achmad Marzuki, saat ditanya Waspadaaceh.com, Sabtu malam (10/12/2022) di restoran Pendopo Gubernuran Aceh.

“Antara lain faktor Messi. Kasihan dia tidak pernah membawa negaranya juara dunia, padahal semua level kompetisi dia menangkan bersama klub,” kata Achamd Marzuki, yang malam itu ngopi bareng bersama para wartawan.

Sedangkan Pj Bupati Nagan Raya, Fitriany Farhas, sebelum mengikuti nonton bareng final piala dunia Minggu malam, juga mengungkapkan, dia menjagokan Argentina.

Meskipun lawan mainnya, Prancis, bertabur bintang, namun Argentina juga dipenuhi pemain hebat, seperti Lionel Messi, Angel Di Maria serta Julian Alvarez. (*)

Waspada Aceh on TV

 

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER