Medan (Waspada Aceh) – Di Kota Medan, tepatnya di Jalan Tempuling No.130, berdiri sebuah kafe yang menawarkan pengalaman berbeda bagi para penikmat kopi, kuliner dan peminat literasi.
Yolo Coffee menyajikan berbagai varian kopi, tersedia pilihan minuman non-kopi yang tak kalah nikmat.
Setiap minuman disajikan dengan cita rasa yang khas. Mulai dari americano (kopi hitam), sanger, latte dan jenis racikan kopi lainnya. Tersedia juga teh tarik, medang jahe dan sebagainya.
Untuk viarian kopi sendiri, di kafe ini tersedia kopi arabika, robusta atau kopi bland (arabika dan robusta). Ada kopi dari daerah Gayo, Sipirok, Mandailing, kopi Lintong dan kopi dari daerah lain di Sumatera.
Kafe yang dikelola oleh Maulana Hussein (33), mengusung konsep unik dengan menghadirkan suasana klasik plus perpustakaan mini di dalamnya. Beragam judul buku tersedia di kafe ini untuk menemani para konsumen yang gemar membaca.
Nama “YOLO” sendiri diambil dari istilah yang kini populer di Korea Selatan. YOLO merupakan akronim dari “You Only Live Once” atau dalam bahasa Indonesia berarti “Kamu Hanya Hidup Satu Kali“.

Filosofi ini tercermin dalam desain interior kafe yang dihiasi rak buku, sehingga pengunjung dapat menikmati berbagai bacaan sambil menyeruput kopi favorit mereka. Di sini juga tersedia alat musik gitar klasik, yang boleh dimainkan sendiri oleh pengunjung.
“Kami ingin menciptakan tempat di mana orang bisa bersantai, membaca, dan menikmati kopi,” ujar Hussein saat ditemui waspadaaceh.com di Yolo Coffee, Minggu (12/1/2025).
Selain berbagai varian kopi dan minuman non-kopi, Yolo Coffee juga menawarkan hidangan khas yang menjadi daya tarik tersendiri.
Salah satu daya tarik di Yolo Coffee adalah kehadiran gerai Jamel yang menawarkan Mie Tarempa, kuliner khas dari Kepulauan Riau yang disajikan oleh Chef Susilawati (28), asal Tanjung Pinang, Kepulauan Riau.
Rombongan Waspada Aceh, termasuk Aldin NL, Penganggung jawab Waspada Aceh, Minggu pagi menyambangi Yolo Coffee untuk menikmati kopi dan mencicipi beragam kuliner nikmat yang ditawarkan di sini.
Yolo Coffer buka setiap hari mulai pukul 17.00 – 02.00 WIB. (*)