Senin, November 25, 2024
spot_img
BerandaRSU Cut Meutia Aceh Utara Kekosongan Cartridge Swab Test COVID-19

RSU Cut Meutia Aceh Utara Kekosongan Cartridge Swab Test COVID-19

Aceh Utara (Waspada Aceh) – Rumah Sakit Umum (RSU) Cut Meutia Aceh Utara, dilaporkan mengalami kekosongan stok Cartridge Swab Test Corona Virus Disease (COVID-19). Kondisi ini sudah terjadi sejak sepekan terakhir, petugas medis rumah sakit tersebut terpaksa harus mengirimkan sampel ke rumah sakit lain untuk diperiksa laboratorium.

Humas RSU Cut Meutia Jalaluddin saat dikonfirmasi Waspadaaceh.com membenarkan stok Cartridge Swab Test COVID-19 sedang kosong. Kata dia, RSU Cut Meutia memutuskan untuk bekerjasama dengan Rumah Sakit TNI AD Kesrem Lhokseumawe.

“Jika ada pasien terindikasi COVID-19, petugas hanya bisa mengambil sampel, yang kemudian dikirimkan ke Rumah Sakit Kesrem di Lhokseumawe. Sebelum stoknya kosong, kita sendiri yang periksa dan uji lab, hanya membutuhkan waktu satu hingga dua jam untuk mengetahui hasil. Sedangkan ini harus menunggu hasil sehari hari,” kata Jalaluddin, Sabtu, (5/6/2021).

Disebutkan, terkait kekosongan alat swab Ini, pihak RS sudah melaporkan ke Kementrian Kesehatan (Kemenkes) RI melalui Dinas Kesehatan provinsi, sejak sepekan terakhir, namun hingga hari ini belum dikirim. (Syaiful).

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER