Sabtu, April 20, 2024
Google search engine
BerandaPesantren Darussa'adah Bener Meriah Terbakar

Pesantren Darussa’adah Bener Meriah Terbakar

Redelong (Waspada Aceh) – Pondok Pesantren (Ponpes) Darussa’adah milik Tgk Waled Sinardi ,45, di Kampung Bener Kelipah Utara, Kecamatan Bener Kelipah, Kabupaten Bener Meriah, Aceh, terbakar Kamis hari ini (22/7/2021).

Kapolres Bener Meriah AKBP Siswoyo Adi Wijaya melalui Kasubag Humas Iptu Jufrizal kepada Waspada mengatakan, kebakaran itu terjadi sekira pukul 10.30 WIB.

“Rumah yang terbakar yakni satu unit Koperasi, satu bilik dewan guru dan satu unit penginapan Abbun Pondok Pesantren Darussa’adah,” katanya.

Jufrizal mengatakan, peristiwa kebakaran itu pertama kali dilihat oleh Tgk Jamaluddin ,33, merupakan guru Ponpes Darussa’adah. Saat itu dia sedang memanaskan mobil.

” Jamaluddin melihat asap tebal keluar dari bilik Abbun yang sudah lama tidak ditempati. Dia pun berteriak hingga masyarakat seputaran Ponpes keluar dan mencoba memandamkan api,” jelasnya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran itu, diperkirakan kerugian ditaksir mencapai Rp150 juta lebih.

“Bangunan terbuat dari konstruksi kayu, seluruh isi koperasi hangus terbakar. Dugaan sementara kebakaran diakibatkan karena konsleting arus pendek listrik. Namun saat ini sedang ditangani oleh pihak Kepolisian,” jelas Jufrizal.

Sementara itu, Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Safriadi saat dikonfirmasi Waspada mengatakan, pihaknya menerjunkan lima unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) untuk memadamkan api tersebut.

“Sekira 11.20 WIB, api sudah dapat dipadamkan. Saat ini kita sedang menyiapkan bantuan masa panik terhadap korban kebakaran, sore ini kemungkinan sudah kita salurkan,” katanya. (Cet)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER