Minggu, Mei 5, 2024
Google search engine
BerandaHari Laut Sedunia: PSDKP Lampulo Gencar Awasi Pelanggaran Laut

Hari Laut Sedunia: PSDKP Lampulo Gencar Awasi Pelanggaran Laut

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Pangkalan Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) Lampulo melaporkan kegiatan penanganan beberapa kasus pelanggaran tindak pidana kelautan dan perikanan hingga Juni 2023.

Kepala PSDKP Lampulo Akhmadon melalui koordinator operasional pengawasan dan penanganan pelanggaran, Herno Adianto, Kamis (8/6/2023), mengatakan, pihaknya telah menerbitkan 21 sanksi administrasi terkait kasus pelanggaran yang terdeteksi melalui sistem pemantauan kapal perikanan.

Dalam hal tindak pidana kelautan dan perikanan, terdapat dua Tindak Pidana Kelautan dan Perikanan (TPKP) yang melibatkan kapal alat tangkap trawl, yaitu KM SC 25 dan KM LJ.

Pihak PSDKP Lampulo telah melaksanakan patroli dan operasi kapal pengawas selama 40 hari hingga bulan Juni. Selain itu, mereka juga melakukan pengawasan terhadap jenis ikan dilindungi, seperti ikan arwana, hiu, paus, napoleon, dan lainnya.

Pengawasan ini juga dilakukan terhadap tiga pelaku usaha jasa kelautan, serta pengelolaan wilayah pesisir, dan pulau kecil.

“Ini salah satunya pemanfaatan untuk wisata, seperti dibangunnya resort, maka kita tetap mengawasi,” kata Herno, saat ditemui Waspadaaceh.com di kantornya.

Pelanggaran destructive fishing, yaitu penangkapan ikan dengan cara yang merusak sumberdaya ikan dan lingkungan, sering terjadi di wilayah WPP 572 di Samudra Hindia. Penangkapan ikan secara ilegal juga sering terjadi di Pulau Aceh, Simeulue, dan Pulau Banyak, terutama di wilayah perbatasan Selat Malaka.

PSDKP Lampulo juga aktif melakukan pengawasan terhadap kawasan konservasi perairan mangrove dan terumbu karang.
Wilayah kerja PSDKP Lampulo meliputi pantai barat Aceh hingga Bengkulu. Selain itu, mereka juga melakukan upaya sosialisasi dan peningkatan kesadaran masyarakat melalui kerjasama dengan pemerintah daerah untuk mencegah terjadinya pelanggaran.

Dihubungi secara terpisah, Kepala PSDKP Lampulo, Akhmadon, mengatakan terkait Hari Laut Sedunia yang diperingati pada 8 Juni 2023, ia mengingatkan bahwa laut merupakan warisan berharga bagi generasi masa depan. Ia menekankan pentingnya melindungi, menjaga, melestarikan, dan berpartisipasi aktif dalam menjaga kelestarian laut.

“ Hari Laut Sedunia adalah pengingat bahwa laut adalah ciptaan yang indah dan berharga yang harus dihormati dan diselamatkan untuk meningkatkan kualitas hidup kita,” kata Ahkmadon. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER