Sabtu, April 27, 2024
Google search engine
BerandaHari ini, 67,64 Persen Nasabah BSI Lakukan Migrasi Otomatis

Hari ini, 67,64 Persen Nasabah BSI Lakukan Migrasi Otomatis

Banda Aceh (Waspada Aceh) – PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) melakukan migrasi rekening dan penyatuan sistem atau biasa disebut roll out hari ini, Senin (7/6/2021).

Wakil Direktur Utama I BSI, Ngatari mengatakan, terdapat 1,1 juta nasabah BSI dengan saldo Rp9,436 triliun. Katanya, integrasi sistem BSI membuka 160 kantor cabang di 23 kabupaten dan kota di seluruh wilayah Aceh.

Terkait roll-out tersebut, kata Ngatari, tidak dipungut biaya apapun. “Proses migrasi ini gratis, tidak ada biaya apapun, masyarakat tidak perlu khawatir,” jelasnya Senin (7/6/2021), dalam acara konferensi pers.

Ngatari juga memastikan bahwa pada 1 November 2021 secara nasional BSI sudah menjadi satu sistem.

“Kita butuh waktu maksimal dua bulan ini melakukan migrasi. Bulan Juli ini selesai, pada November sudah menjadi satu sistem secara nasional,” jelasnya.

Sementara itu, CEO BSI Regional Aceh, Nana Hendriana juga mengatakan sejauh ini pihak BSI Aceh sudah melayani 67,64 persen para nasabah yang ada di seluruh Aceh untuk proses roll-out.

“Alhamdulillah, melihat antusias masyarakat Aceh dalam melakukan migrasinya, nasabah sudah melakukan roll-out pencapaian hari ini 67,64 persen. Alhamdulillah mereka berbondong-bonding dan tertib prokes, berjalan lancar dan tidak ada keluhan,” tuturnya.

Pantauan Waspadaaceh.com di salah satu BSI Kantor Cabang Aceh Diponegoro, pihak bank memfasilitasi tenda bagi masyarakat yang akan melakukan migrasi. Nasabah juga didampingi petugas Satgas COVID-19 dengan menyediakan hand sanitizer dan pengecekan suhu tubuh. (Cut Nauval Dafistri)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER