Sabtu, Juli 27, 2024
Google search engine
BerandaAcehHarga Sejumlah Komoditas Perkebunan di Aceh Selatan Turun

Harga Sejumlah Komoditas Perkebunan di Aceh Selatan Turun

Tapaktuan (Waspada Aceh) – Harga sejumlah komoditas hasil perkebunan, kehutanan dan pertanian di Kabupaten Aceh Selatan, mengalami penurunan, namun penurunannya tidak signifikan.

Demikian Pelaksana Tugas (Plt) Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi (Disperindagkop) dan UKM Aceh Selatan, T.Harida Aslim, kepada Waspadaaceh.com, Selasa (26/11/2019) di Tapaktuan.

“Terjadi penurunan harga untuk sejumlah komoditas sejak 15 November 2019 kamarin,” katanya.

Dia menjelaskan, seperti harga pala kering A Rp36.00/Kg turun 5%, pala kering B Rp38.00/Kg turun 10%, pala kering C Rp42.00/Kg, turun 7%, pala kering ADP Rp.45.000/kg turun 18%, bunga pala merah 190.000/Kg stabil, bunga pala putih Rp125.000/Kg turun 17% dan biji pala kupas Rp90.00/Kg stabil.

Selanjutnya, biji kopi robusta Rp45.000/bambu masih stabil, cengkeh kering Rp70.000/Kg turun 7%, biji pinang bulat Rp11.000/Kg naik 10%, coklat Rp26.000/Kg.

Sedangkan harga hasil industri minyak nilam Rp570.000/Kg naik 2%. Sementara minyak pala Rp600.000/Kg, minyak serai Rp130.000/Kg harganya masih stabil.

“Penurunan harga sejumlah komoditas hasil perkebunan warga karena ditentukan oleh penampung di Medan dan kurangnya permintaan, sedangkan stok barang banyak,” pungkasnya.(Faisal)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER