Jumat, Mei 3, 2024
Google search engine
BerandaAcehBupati Aceh Jaya Jajaki Kerjasama Beasiswa Unggulan

Bupati Aceh Jaya Jajaki Kerjasama Beasiswa Unggulan

Jakarta — Bupati Aceh Jaya, T. Irfan TB memenuhi undangan Putra Sampoerna Foundation (PSF) untuk berkunjung ke Sampoerna Strategic Square di Jakarta, Senin, (2/12/2019), dalam rangka membahas Program Beasiswa Unggulan bagi putra-putri Aceh Jaya.

Pertemuan tersebut juga membahas tentang gambaran nyata terkait kualitas berbagai program pendidikan serta menggali berbagai potensi sinergi yang dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia, khususnya di Kabupaten Aceh Jaya.

Putera Sampoerna Foundation (PSF), institusi bisnis sosial pertama di Indonesia yang berdedikasi menciptakan calon pemimpin masa depan yang memiliki integritas, moral dan komitmen tinggi untuk kemajuan bangsa.

“Dedikasi ini diwujudkan melalui rangkaian program Putera Sampoerna Foundation (PSF) dalam memfasilitasi pendidikan berkualitas di Indonesia,” ungkap Bupati Aceh Jaya, T. Irfan TB kepada waspadaaceh.com via selulernya, Selasa (3/12/2019).

Irfan menerangkan jika Putera Sampoerna Foundation (PSF) termasuk diantaranya
dengan mendistribusikan lebih dari 65.000 paket beasiswa untuk jenjang pendidikan dasar sampai dengan jenjang pasca sarjana.

Selain upaya berkesinambungan dalam memfasilitasi pendidikan formal tersebut, PSF juga telah berperan aktif dalam peningkatan profesionalisme guru dan kepala sekolah, diantaranya melalui pelaksanaan program unggulan yaitu Program Pusat Belajar Guru dan Program Sekolah Model

“Lebih dari 85.000 guru dan kepala sekolah di seluruh Indonesia telah menikmati program tersebut dan akan terus dikembangkan, baik dari segi kuantitas dan kualitasnya,” lanjutnya.

Bupati Irfan menambahkan, sebagai salah satu langkah strategis dalam mencapai misinya, PSF mendirikan Universitas Sampoerna (SU) dan bermitra dengan the University of Arizona, USA, salah satu universitas terbaik di Amerika Serikat.

Melalui kemitraan strategis ini, the University of Arizona telah mengakui Universitas Sampoerna setara dan menjadi bagian dari kampus dari The University of Arizona yang berlokasi di Indonesia.

Oleh karenanya, kerjasama antara Universitas Sampoerna dan The University of Arizona membuka kesempatan bagi putra-putri terbaik Indonesia untuk dapat mengenyam pendidikan terbaik bertaraf internasional dengan biaya yang jauh lebih terjangkau.

“Kita sudah lakukan kesepakatan, direncanakan akan diseleksi oleh yayasan dalam bulan Desember 2019 terhadap putra-putri Aceh Jaya yang duduk di kelas 3 SMA sederajat, untuk melanjutkan kuliah di Sampoerna University Jakarta yang berkerjasama dengan University of Arizona,USA,” tutup Bupati Irfan. (Zammil)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER