Kamis, Mei 2, 2024
Google search engine
BerandaBreaking News: 6 Tewas, Pendukung Rizieq Bentrok dengan Polisi

Breaking News: 6 Tewas, Pendukung Rizieq Bentrok dengan Polisi

Jakarta – Sedikitnya 6 orang tewas dalam bentrokan antara para pendukung Habib Rizieq Shihab dengan aparat kepolisian di Jakarta, Senin hari ini (7/12/2020).

Kapolda Metro Jaya irjen Polisi Fadil Imran menyampaikan, insiden bentrokan polisi dengan kelompok yang diduga pendukung Rizieq Shihab terjadi Senin dini hari, di jalan Tol Cikampek, Km 50.

Penyidik Kepolisian Daerah Metro Jaya mengatakan, mereka menembak mati 6 orang pendukung Rizieq dengan alasan mereka melawan petugas.

Kapolda mengatakan, anggota yang terancam keselamatan jiwanya karena diserang, kemudian melakukan tindakan tegas terukur. Dari 10 orang kelompok MRS (Muhammad Rizieq Shihab) 6 orang meninggal dunia, kata Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Mohammad Fadil Imran di kantornya, Jakarta Selatan.

Fadil menjelaskan, penembakan kepada 6 anggota FPI (Front Pembela Islam) berawal saat polisi melakukan pengintaian terhadap mereka. Sesampainya di lokasi, mobil penyidik dipepet dan diserang menggunakan senjata api dan senjata tajam.

Berita terkait: Tekait 6 Anggota FPI Tewas, IPW Desak Pemerintah Bentuk Tim Pencari Fakta

Untuk alasan membela diri, kata Fadil, anggota kepolisian yang berjumlah 6 orang melakukan penembakan, hingga mengakibatkan 6 orang anggota FPI tewas.

Fadil menyebut massa yang menyerang petugas adalah massa yang dikerahkan untuk mengawal pemeriksaan Rizieq. Massa berada dalam sebuah kendaraan.

Mengutip dari CNNIndonesia.com, Wakil Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI) Aziz Yanuar mengatakan bahwa rombongan kendaraan yang membawa pentolan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab dan keluarganya sempat dihadang dan ditembaki oleh orang tak dikenal (OTK) di suatu ruas jalan Tol di Jakarta, Senin subuh (6/12/2020). (Ris)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER