Senin, April 29, 2024
Google search engine
BerandaBanda Aceh dan Aceh Besar Panas Menyengat, Suhu Mencapai 33 Derajat Celcius

Banda Aceh dan Aceh Besar Panas Menyengat, Suhu Mencapai 33 Derajat Celcius

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Aceh merilis suhu di Banda Aceh mencapai 33,6 derajat Celcius pada Senin (17/4/2023).

Forecaster on Duty BMKG SIM Aceh kepada Waspadaaceh.com, menyebutkan, beberapa hari ke belakang suhu di Banda Aceh pernah mencapai 34,4 derajat celcius. Sehingga suhu selama satu bulan terakhir di Banda Aceh terasa panas dan menyengat.

“Maksimumnya kemarin mencapai 34,4 derajat,” sebutnya.

Akibat suhu panas melanda Banda Aceh dan sekitarnya, menyebabkan beberapa sumber mata air kekeringan hingga suplay air bersih ke masyarakat juga terganggu. Selain itu, pepohonan juga tampak kering dan berguguran.

Salah seorang warga Banda Aceh, T. Mansyursyah mengatakan terik matahari terasa lebih cepat dari biasanya.

“Biasa jam 9 matahari belum begitu terik, namun beberapa hari ini jam segitu sudah terasa seperti siang hari dan sekarang ini sore hari pun masih panas menyengat,” tuturnya.

Akibatnya, apabila mau beraktivitas di luar rumah harus lebih awal.

Sebelumnya, BMKG Aceh juga menyebutkan beberapa daerah di Aceh saat ini mengalami kekeringan. Wilayah dengan kondisi cuaca yang cukup kering terjadi di wilayah bagian Timur dan Tengah Aceh, hal ini diakibatkan karena pada saat ini beberapa wilayah telah memasuki musim kemarau antara lain Kabupaten Aceh Besar, Kota Banda Aceh, Aceh Timur, Aceh Tamiang dan Gayo Lues.

“Untuk wilayah lainnya yang berada di daerah pesisir Timur dan bagian Tengah Aceh mulai memasuki musim peralihan menuju musim kemarau di mana prakiraan awal musim kemarau terjadi mulai dasarian ke-2 Mei hingga dasarian ke-2 Juni,” jelasnya.

Karena itu, BMKG Aceh mengimbau kepada masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran secara sembarangan agar tidak memicu munculnya titik panas ataupun kebakaran lahan. Serta, memastikan cukup cadangan minum pada saat sahur dan berbuka sehingga tidak dehidrasi. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER