Kamis, Mei 2, 2024
Google search engine
BerandaAbdul Rafur: Mutasi Eselon II Marwah Bakri Siddiq untuk Restorasi Pemko Banda...

Abdul Rafur: Mutasi Eselon II Marwah Bakri Siddiq untuk Restorasi Pemko Banda Aceh

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Anggota DPRK Banda Aceh dari Fraksi Partai Nasdem Abdul Rafur mendukung Pj Wali Kota Banda Aceh Bakri Siddiq melakukan mutasi eselon II secara besar-besaran. Mutasi tersebut menunjukan marwahnya sebagai pemimpin daerah.

“Kita mendukung penuh. Ini langkah salah satu yang dilakukan Pak Bakri Siddiq untuk merestorasi Pemko Banda Aceh dari peninggalan rezim lama. Restorasi perlu dilakukan agar melihat loyalitas bawahan khususnya eselon II,” kata Abdul Rafur kepada wartawan, Jumat (20/1/2023).

Bang Rafur, sapaan akrabnya, menilai mutasi eselon II yang akan dimulai dengan job fit pekan depan menunjukan Pj Wali Kota memiliki marwah. Marwah sebagai kepala daerah, dengan menunjukan bahwa Bakri Siddiq juga mampu merestorasi Pemko Banda Aceh.

“Restorasi Pemko Banda Aceh sangat dibutuhkan, karena saya melihat masih banyak pejabat yang loyal ke mantan pejabat sebelumnya. Mutasi ini pun menunjukan bahwa Pak Bakri berkeinginan besar mengubah Pemko dengan struktur pejabat yang bisa bekerja dengannya,” ujarnya.

Dia mengungkapkan salah satunya beban hutang dari Wali Kota sebelumnya yang terbawa hingga ke Bakri Siddiq. Sampai ketika baru menjabat, dia memiliki beban hutang di atas Rp100 miliar lebih, dan Bakri Siddiq mampu menekan hingga Rp70 miliar.

“Itu prestasi, kita sangat mengapresiasi upaya beliau. Apalagi, waktu menyelesaikan beban hutang itu saat Pak Bakri sudah menjabat, sangat singkat. Belum lagi, persoalan internal. Ini menghambat, nah, untuk mutasi ini kita mendukung agar persoalan Pemko bisa diatasi,” tuturnya.

Salah satunya, jelas dia, restorasi melalui mutasi pejabat agar mendapatkan sosok yang tepat menjalankan tugas di tempat yang tepat. “Istilahnya the right man on the right place. Saya jamin, Pak Bakri Siddiq akan mampu melakukan restorasi,” tegasnya. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER