Minggu, Desember 22, 2024
spot_img
BerandaAyah dan Anak Tewas Tergilas Truk di Peurlak

Ayah dan Anak Tewas Tergilas Truk di Peurlak

Idi (Waspada Aceh) – Ayah dan anaknya meninggal dunia setelah digilas truk di Jalan Negara Banda Aceh – Medan, persisnya di Desa Paya Gajah, Kec. Peureulak Barat, Aceh Timur, Rabu malam (23/1/2019).

Kedua korban Amiruddin, 52, dan M. Ramadhan, 9, asal Desa Kuala Idi, Aceh Timur. Ketika itu Amiruddin berboncengan dengan M. Ramadhan dalam perjalanan dari Peureulak ke Idi mengendarai sepedamotor Honda Beat dengan kecepatan sedang.

Mobil Tronton BL 8627 JH, disopiri Diwaul Hamdi,32, asal Desa Kp. Yaman Barat, Kec. Mutiara, Pidie, juga melaju dari arah yang sama dan berada di belakang sepedamotor Honda Beat.

Setibanya di atas jembatan Desa Paya Gajah, sepedamotor Honda Beat tersebut diseruduk truk dari belakang. Spontan kedua korban terhempas ke badan jalan dan tergilas ban truk tronton tersebut.

Melihat kecelakaan itu warga sekitar dan pengguna jalan berhamburan ke lokasi membantu mengevakuasi korban ke rumah sakit terdekat.

Satu Meninggal

Sementara di tempat lain, kecelakaan lalulintas antara mobil barang Mitsubishi Pick Up BL 8229 DD kontra mobil barang Mitsubishi Pick Up BL 8307 JJ, di Desa Dama Pulo Sa, Kecamatan Darul Aman, Aceh Timur, Kamis dinihari (24/1/2019), mengakibatkan satu orang meninggal dunia.

Korban meninggal bernama Radini, 53, asal Desa Buket Panjoe, Kecamatan Nurussalam, Aceh Timur. Kedua kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan itu sudah diamankan guna pengusutan lebih lanjut.

Kapolres Aceh Timur AKBP Wahyu Kuncoro, melalui Kasat Lantas Iptu Ritian Handayani, dikonfirmasi Waspada, Kamis (24/1/2019), membenarkan adanya kecelakaan di dua lokasi di wilayah hukumnya.

“Ketiga korban meninggal dunia sudah diserahkan ke pihak keluarganya masing-masing dan kendaraan yang terlibat juga sudah diamankan,” ujarnya. (b24).

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER