Sabtu, Juli 27, 2024
Google search engine
BerandaAcehSejumlah Warga Kecewa, Aparatur Desa Tidak Hadiri Rapat

Sejumlah Warga Kecewa, Aparatur Desa Tidak Hadiri Rapat

Calang (Waspada Aceh) – Sejumlah Warga Desa Sapek, Kecamatan Setia Bakti, Aceh Jaya, kesal dan kecewa terhadap sikap aparat desa yang mangkir dari Rapat Musyawarah Umum yang berlangsung di masjid desa setempat, Sabtu (2/3/2019).

“Rapat itu dilaksanakan dengan agenda Pertanggungjawaban Dana Desa Tahun Anggaran 2018. Namun Aparatur Desa satu pun tidak ada yang hadir,” ujar Samwil, 25, salah seorang warga Desa Sapek kepada waspadaaceh.com, Senin (4/3/2019).

Padahal, lanjut Samwil, Pj Kepala Desa bersama Tuha Peut sudah sepakat untuk melaksanakan rapat umum tersebut pada Sabtu malam di Masjid Tuha Sapek.

“Sebelumnya pada Jum’at (1/3/2019) sudah diumumkan kepada masyarakat untuk menghadiri rapat umum tersebut. Pada malam itu, perwakilan dari kecamatan juga sudah hadir di tempat rapat,” tuturnya.

“Kami sangat kecewa atas ketidak seriusan aparat desa yang tidak menghadiri rapat umum itu. Padahal kami hanya ingin mendengar aparat desa melaporkan penggunaan dana desa untuk kegiatan desa tahun 2018 lalu,” terang Samwil.

Sementara, Izhar, Pj Kepala Desa Sapek Kecamatan Setia Bakti, Aceh Jaya, yang dihubungi, kepada waspadaaceh.com menyampaikan alasan kenapa dia bersama aparat desa lainnya tidak menghadiri rapat tersebut.

Menurutnya, rapat yang diagendakan untuk pengenalan Pj.Kepala Desa baru dan Laporan Penggunaan Dana Desa Tahun 2018 yang dijadwalkan pada Jumat malam tersebut tidak legal dan terkesan dipaksakan oleh beberapa oknum.

“Bisa dikatakan tidak formal, karena saya tidak pernah menerima surat untuk menghadiri rapat umum yang difasilitasi oleh pihak Tuha Peut Desa,” tutur Izhar.

Selain itu, lanjut Izhar, di tengah masyarakat akhir-akhir ini juga menyebar isu akan diadakan rapat untuk mengganti apartur desa. Jadi wajar jika semua aparat desa tidak hadir pada rapat tersebut, katanya.

“Mereka (aparat desa) mengira salah satu agenda dalam rapat tersebut adalah penggantian aparatur desa. Mungkin itu alasan mereka tidak menghadiri rapat tersebut,” cetus Izhar.

Kedepan, tambah Izhar, dia akan menghadiri rapat jika prosesnya sesuai mekanisme yang berlaku.

“Kami siap hadir jika ada rapat umum selanjutnya, namun jika itu rapat formal maka silahkan surati kami,” pungkas Izhar. (Zammil).

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER