Senin, Mei 6, 2024
Google search engine
BerandaSampai Tadi Malam, Korban Tewas Gempa Majene Capai 42 Orang

Sampai Tadi Malam, Korban Tewas Gempa Majene Capai 42 Orang

Jakarta – Hingga Jumat malam (15/1/2021), jumlah korban tewas dalam bencana gempa di Majene, Sulawesi Barat (Sulbar), telah mencapai 42 orang, catat Pusat Pengendali Operasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (Pusdalops BNPB).

Sebelumnya dilaporkan ada 637 orang luka-luka dan 15 ribu orang mengungsi akibat gempa magnitudo (M) 6,2 yang terjadi pada Jumat dini hari.

Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan (BNPB), Raditya Jati, menyebutkan, jumlah korban yang meninggal dunia tersebut tercatat di Mamuju dan Majene, hingga pukul pukul 20.00 WIB.

Kata Raditya Jati, 42 orang tersebut terdiri dari 34 orang meninggal dunia di Kabupaten Mamuju dan delapan orang di Kabupaten Majene. Sedang data terkait kerusakan yang terjadi di Kabupaten Mamuju, antara lain Rumah Sakit Mitra Manakarra dan RSUD Kabupaten Mamuju mengalami rusak berat.

Kerusakan juga terjadi di Pelabuhan Mamuju dan Jembatan Kuning di Takandeang, Tapalang Mamuju. Di Kabupaten Majene, tercatat 300 unit rumah mengalami kerusakan.

Kepala BNPB, Doni Monardo, dan Menteri Sosial, Tri Rismaharini, Jumat malam, dilaporkan telah tiba di Sulawesi Barat. Keduanya kemudian meninjau ke beberapa lokasi gempa dan lokasi pengungsian para korban.

Gempa bumi tektonik ini terjadi pada Jumat dini hari (15/1/2021) pukul 01.28 WIB atau pukul 02.28 WITA. Episentrum gempa di Majene terletak pada koordinat 2,98 LS dan 118,94 BT atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 6 kilometer arah timur laut dari Majene pada kedalaman 10 km. (Ris)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER