Suka Makmue (Waspada Aceh) – Satu rumah janda lansia, Dara (73), warga Gampong Cot Kecamatan Seunagan Kabupaten Nagan Raya, hangus dilalap si jago merah.
Lukman, warga Gampong Cot, Minggu (13/4/2025) mengatakan, kebakaran rumah beton milik janda lansia tersebut, terjadi sekira pukul 1.00 WIB, Minggu dini hari.
Menurutnya, awalnya kebakaran itu diketahui oleh putranya Zainun yang tuna netra, sedangkan ibunya sedang berada di rumah sakit.
Saat itu Zainun merasakan tubuhnya panas akibat api yang membakar rumahnya, dia kemudian berteriak meminta tolong.
Atas teriakan Zainun tersebut, warga Gampong Cot langsung memberikan pertolongan, sekaligus memberitahukan kepada BPBD Kabupaten Nagan Raya, ujar Lukman.
Kalak BPBD Nagan Raya Irfanda Rinadi menyebutkan, untuk memadamkan api yang membakar rumah janda lansia itu, pihaknya mengerahkan 5 unit Damkar ke lokasi kejadian.
“Kobaran api berhasil dijinakkan sekira pukul 2.15 WIB,” jelas Irfanda Rinadi.
Dalam musibah itu tidak ada korban jiwa, namun sejumlah barang ikut hangus terbakar, ungkapnya.
Untuk penyebab kebakaran rumah tersebut belum diketahui, karena saat ini aparat kepolisan Polres Nagan Raya sedang menyelidikinya. (*)