Banda Aceh (Waspada Aceh) – Pelaku usaha Ratu Textile bekerjasama dengan Kodim 0101 Banda Aceh menggelar vaksinisasi untuk masyarakat di Black Ross Cafe, Rabu (14/7/2021).
Manger dan Penanggungjawab Ratu Textile dan Black Ross Cafe, Helmi, mengatakan, vaksinasi itu dilakukan sebagai bentuk partisipasi atau dukungan dari pelaku usaha dalam menanggulangi COVID-19.
Helmi menyebutkan, hari ini dia menargetkan 1.000 penerima vaksin bagi masyarakat dan sampe jam 11.00 WIB sudah lebih dari 500 orang menerima vaksin.
“Kami yakin penerima vaksin hari ini melebihi target, karena sejak tadi pagi masyarakat cukup ramai dan terus berdatangan. Belum lagi ditambah karyawan ratu Texktile,” ucapnya.
Helmi menyebutkan, persyaratan bagi yang mau divaksin, cukup dengan membawa KTP saja.
Selain itu Helmi juga menyampaikan kepada masyarakat, Ratu Textile dan Black Ross Cafe memberlakukan jam malam. Ratu Textile maupun Black Ross tutup setelah jam 21:00 WIB.
Sementara itu, Komandan Kodim (Dandim) 0101/BS Kol Inf Abdul Razak Rangkuti mengatakan, saat ini pihak Kodam gencar dalam melakukan kerja sama dengan pelaku usaha guna menyasar masyarakat yang belum divaksin.
“Salah satu caranya mengadakan kerjasama dengan pelaku usaha seperti Ratu Textile, Hermes dan Matahari agar menjamin para konsumennya terhindar dari COVID-19,” ucapnya. (Kia Rukiah)