Minggu, September 8, 2024
BerandaPolda Amankan 3 Pelaku Pembunuhan Hakim PN Medan Kelahiran Aceh

Polda Amankan 3 Pelaku Pembunuhan Hakim PN Medan Kelahiran Aceh

Medan — Polda Sumatera Utara dan Polrestabes Medan, dilaporkan telah mengamankan tiga orang terduga pelaku pembunuhan hakim PN Medan, Jamaluddin, yang merupakan hakim kelahiran Nagan Raya, Aceh. Salah satu otak pelaku pembunuhan itu disebut-sebut adalah istri korban.

Direktur Reskrimum Polda Sumut, Kombes H.Andi Rian Djajadi, saat dikonfirmasi menjelaskan, ada tiga orang yang diduga kuat sebagai pelaku pembunuhan.

“Tiga orang itu masing-masing berinisial JN, RN dan HN. Sudah diamankan dari lokasi yang berbeda-beda oleh tim gabungan Jatanras Krimum Polda Sumut dan Reskrim Polrestabes Medan,” ungkap Andi Rian kepada wartawan, Selasa (7/1/2020).

Mantan Wadireskrimsus Poldasu ini juga memastikan, bahwa pembunuhan terhadap pria berusia 56 tahun itu dilakukan secara berencana. Saat ini tim gabungan dipimpin Kombes Andi Rian juga masih melakukan penyisiran di beberapa lokasi.

“Tim sedang mengumpulkan barang bukti sekaligus melakukan pra rekonstruksi terhadap kasus ini,” ujarnya, seraya mengatakan untuk motif pembunuhan akan dipaparkan usai seluruh pemeriksaan selesai dilakukan.

Informasi yang beredar, bahwa salah satu pelaku yang diamankan adalah otak pelaku yang merupakan istri korban.

Seperti diketahui, hakim yang juga menjabat Humas PN Medan itu ditemukan tewas di dalam mobil mewah jenis Toyota Land Cruiser Prado bernomor polisi BK 77 HD warna hitam miliknya, pada Jumat (29/11/2019) sekitar pukul 13.00 WIB.

Mobil dan korban ditemukan di dalam jurang sebuah areal perkebunan sawit milik masyarakat di Dusun II Namorindang, Desa Sukarame, Kec. Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang, Sumut.

Nama korban diketahui setelah di lokasi penemuan mayat, ditemukan identitas Jamaluddin, kelahiran Nagan, 20 Maret 1964, warga Perumahan Royal Monaco Blok D No. 22 Medan Johor.

Ketika ditemukan, korban terlihat terbujur di bawah jok bagian tengah. Terlihat juga jenazah korban sudah membiru dengan kondisi tangan terikat dan duduk di posisi bangku belakang. (sulaiman achmad)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER