Minggu, Mei 19, 2024
Google search engine
BerandaAcehPj Bupati Aceh Selatan Cut Syazalisma Dipeusijuek

Pj Bupati Aceh Selatan Cut Syazalisma Dipeusijuek

Aceh Selatan (Waspada Aceh) – Pj Bupati Aceh Selatan Cut Syazalisma dipeusijuek (tepung tawar) saat memasuki pendopo bupati untuk pertama kalinya, Sabtu (30/9/2023).

Acara peusijuek ini merupakan tradisi untuk menyambut kepala daerah yang baru dilantik. Sebelumnya, Cut Syazalisma dilantik sebagai Pj Bupati Aceh Selatan pada Kamis (28/9/2023) lalu oleh Pj Gubernur Aceh.

Acara pesijuek dihadiri oleh unsur Forkopimda, SKPK, dan sejumlah tokoh masyarakat. Prosesi peusijuek diawali oleh tokoh masyarakat Aceh Selatan Muda, Asisten II H. T. Darisman dan ditutup oleh Tgk. Sakim Efendi.

Dalam sambutannya, Cut Syazalisma menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada panitia pelaksana dan seluruh unsur yang terlibat dalam acara penyambutan dan peusijuk. Ia juga berharap dapat bekerja sama dengan semua pihak untuk membangun kesejahteraan masyarakat Aceh Selatan.

“Saya juga sangat mengharapkan dukungan yang besar baik dari Forkopimda, tokoh agama, tokoh masyarakat serta seluruh pejabat di jajaran Pemerintah Aceh Selatan dan seluruh unsur masyarakat yang ada di daerah ini,” tuturnya. (Maulida)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER