Banda Aceh (Waspada Aceh) – Untuk menekan angka inflasi dan meningkatkan daya beli masyarakat, Pemerintah Kota Banda Aceh meluncurkan Mobil Pasar Murah Keliling Meutaloe Wareh.
Dua Mobil Pasar Murah Keliling Meutaloe Wareh resmi diluncurkan di halaman Kantor Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kota Banda Aceh, Selasa (14/2/2023).
Penjabat Wali Kota Banda Aceh Bakri Siddiq mengataka, kehadiran mobil operasional pasar murah keliling ini merupakan tindak lanjut operasi pasar murah yang dilakukan di lima titik di Kota Banda Aceh dalam menjaga stabilitas harga bahan pokok.
Bakri Siddiq mengatakan, operasional mobil keliling tersebut dilakukan selama lima hari sejak tangal 13 – 17 Februari 2023. Satu mobil akan menyediakan sebanyak 700 paket akan menyasar masyarakat miskin di Kota Banda Aceh.
Lanjutnya, keberadaan mobil operasional pasar murah tersebut merupakan salah satu cara pemerintah untuk menekan angka inflasi di tengah tingginya sejumlah harga bahan pokok terutma menjelang bulan Ramadhan dan perayaan Hari Raya Idul Fitri.
“Mobil keliling ini akan menyasar pada simpul-simpul masyarakat miskin. Kita antar agar masyarakat bisa memperolah bahan pokok dengan harga murah dengan harapan daya beli meningkat dan meningkatnya pertumbuhan ekonomi,” tutur Bakri Siddiq.
Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan Kota Banda Aceh, M Nurdin, mengatakan pengoperasian mobil keliling pada tahap pertama ini, menyedikan 700 paket terdiri dari empat komoditas bahan pokok terdiri dari beras, minyak, gula dan telur.
“Setiap harinya menyediakan 700 paket yang terdiri dari beras 10 kilogram, minyak goreng 2 liter, gula 2 kilogram dan telur satu papan,” jelasnya.
Dia juga menjelaskan total harga sembako Rp250.000, pemerintah Kota Banda Aceh memberi subsidi Rp80.000 perpaket. Masyarakat hanya membayar Rp170.000.
Sementra itu untuk jadwal operasinonal yakni pada tanggal 13 Februari 2023 di Gampong Lampulo dan Gampong Lambaro Skep, tanggal 14 Februari 2023, di Gampong Peuniti dan Gampong Ateuk Pahlawan.
Tanggal 15 Februari 2023 di Gampong Jawa dan Pelanggahan, 16 Februari 2023 di Gampong Ceurih dan Gampong Lambuk dan pada tanggal 17 Februari 2023 di Gampong Alue Naga dan Jeulingke. (*)