Minggu, Desember 22, 2024
spot_img
BerandaMinta Bandara SIM Ditutup, Bupati Aceh Besar Surati Menhub RI

Minta Bandara SIM Ditutup, Bupati Aceh Besar Surati Menhub RI

Jantho (Waspada Aceh)- Untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona atau COVID-19 yang semakin masif, Bupati Aceh Besar, Mawardi Ali, menyurati Menteri Perhubungan RI, meminta untuk menutup operasional Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) hingga 29 Mei mendatang.

Permintaan itu terungkap dalam surat Bupati Aceh Besar, Mawardi Ali, nomor 553.1/1296 tertanggal, 27 Maret 2020.

Humas Pemkab Aceh Besar, Muhajir, yahg dihubungi Waspadaaceh.com, Sabtu (28/3/2020, membenarkan prihal surat Bupati Mawardi Ali, untuk minta Kemeterian Perhubungan menghentikan sementara Bandara SIM, Aceh Besar.

“Minta ditutup untuk penerbangan komersial, mengingat wabah virus COVID-19 sudah berkembang di Aceh Besar,” kata Muzajir.

Kabag Humas dan Protokol Pemkab Aceh Besar, Muhajir. (Foto/Ist)

Muhajir mengatakan, pada Jumat (27/3/2020) sudah ada yang dinyatakan satu orang warga Montasik, Aceh Besar, positif terinfeksi COVID-19.

“Kalau tidak ditutup kemungkinan akan terus bertambah apabila jalur masuk orang melalui Bandara SIM untuk sementara waktu tidak ditutup,” ujarnya.

Ditanya mengapa sampai 29 Mei 2020, Muhajir menjelaskan, terkait keputusan Pemerintah Aceh tentang situasi darurat virus Corona yang diperpanjang sampai dengan tanggal tersebut. Tapi, kata dia, hanya untuk pesawat komersial saja, sedangkan pesawat non komersial (angkut barang atau kargo) tetap bisa turun di Bandara SIM.

Harapannya dengan adanya penutupan Bandara SIM, lanjut dia, dapat memutuskan mata rantai penyebaran Corona virus atau COVID-19 di Aceh.

Sementara sebelumnya, Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman, juga meminta kepada Plt Gubernur Aceh, agar menyurati Menteri Perhubungan RI, untuk menutup sementara Bandara SIM. Hal itu terkait dengan penyebaran virus Corona yang telah menginfeksi beberapa orang warga Banda Aceh. (b01)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER