Selasa, April 30, 2024
Google search engine
BerandaJelang Akhir Tahun, Harga Telur di Banda Aceh Kembali Naik

Jelang Akhir Tahun, Harga Telur di Banda Aceh Kembali Naik

Banda Aceh (Waspda Aceh) – Harga telur ayam ras di sejumlah pasar di Banda Aceh kembali mengalami kenaikan menjadi Rp55 ribu per papan. Pedagang telur menyebut kenaikan ini biasa terjadi menjelang tahun baru.

Salah satu pedagang sembako di Ulee Kareng, Ahmad, saat ditemui Waspadaaceh.com, Senin (5/12/2022) mengatakan, kenaikan harga telur sudah terjadi sejak sepekan.

“Sudah seminggu ini harga telur naik. Memang sebelumnya sempat turun, kemudian naik lagi, apalagi menjelang akhir tahun,” jelasnya

Lanjutnya, sebelumnya harga telur hanya Rp45 ribu – Rp48 ribu per papan. Saat ini sudah berada pada angka Rp54 ribu per papan.

Kenaikan harga telur itu, kata Ahmad, biasanya terjadi menjelang akhir tahun. Kenaikan tersebut, lantaran tingginya permintaan dari masyarakat.

Ahmad menyebut komoditas bahan pokok yang lainya masih stabil seperti cabai merah Rp30 ribu/kg, cabai hijau Rp20 ribu/kg dan cabai rawit Rp40 ribu/kg. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER