Kamis, April 24, 2025
spot_img
BerandaAcehIsteri Plt Gubernur Aceh Janji Bantu Novandi yang Lumpuh

Isteri Plt Gubernur Aceh Janji Bantu Novandi yang Lumpuh

Lhokseumawe (Waspada Aceh) – Isteri Plt Gubernur Aceh, Diah Erti Idawati, Senin siang (12/10/2020), membesuk Novandi, 23, yang menderita lumpuh karena mengalami patah tulang belakang akibat kecelakaan lalu lintas 10 bulan lalu di Simpang Kandang, Lhokseumawe.

Dalam kunjungannya, Diah menyerahkan santunan berupa sembako dan beberapa keperluan lainnya untuk kebutuhan Novandi dan keluarganya. Novandi merupakan warga Gampong Cut Mamplam, Kemukiman Kandang, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe.

“Kami sudah lama mendegar informasi tentang Novandi melalui WA kawan-kawan. Dan baru sekarang kami sempat berkunjung langsung untuk membesuk Novandi. Sekarang ini kami dari PKK Aceh memang sedang melaksanakan kegiatan bakti sosial, bahkan kami juga membantu orang sakit seperti adik Novandi ini yang kekurangan biaya untuk pengobatan,” sebut Diah.

Kata Diah, pihaknya sudah mendengar langsung bagaimana kejadian yang dialami oleh Novandi dari keluarganya. Juga sudah mendapatkan informasi tentang apa saja keperluan yang harus segera dipenuhi. Hal yang paling diperlukan sementara ini adalah penyediaan tenaga perawat untuk mengobati luka-luka yang ada di tubuh Novandi.

Berita terkait: 10 Bulan Novandi Lumpuh di Kasur, Beli Obat pun Tak Mampu

“Karena selama ini dirawat oleh ibundanya yang keterbatasan ilmu medis telah menyebabkan tubuh Novandi luka. Nanti melalui teman-teman dari DPRK di sini dapat memanggil tenaga perawat baik untuk mengobati luka dan pemasangan kateter,” sebut Diah didampingi Ketua DPRK Lhokseumawe dari Partai Demokrat, T Sofianus.

Selain itu, kata Diah, untuk ke depan pihaknya akan menjajaki kondisi Novandi melalui dokter yang menangani 10 bulan lalu tentang apakah ada prospek ke depan tentang kesehatan Novandi.

Kemudian, sebut Diah, pihak BPJS akan menanggung biaya pengobatan Novandi, tidak hanya di Aceh bahkan untuk diobati di luar Aceh termasuk ke Jakarta.

“Kita akan coba telusuri kondisi adik Novandi melalui dokter yang merawatnya kemarin tentang apakah ada harapan sembuh. Setelah COVID-19 berlalu, pengobatan serius kita lakukan terahdap Novandi melalui BPJS. Yang harus segera kita lakukan adalah kita pulihkan dulu kondisinya,” katanya.

Setelah melihat langsung, Diah menyebutkan, kondisi Novandi sangat memperihatinkan. Usianya masih cukup muda dan selama ini menjadi tulang punggung keluarga. Dia mengalami musibah tersebut saat pulang kerja dari salah sati kafe di Lhokseumawe.

“Bantuan perawatan rutin harus diberikan. Mohon ini menjadi perhatian teman-teman dari DPRK Lhokseumawe. Ini perlu dilakukan sambil menunggu wabah Covid berakhir dan membawa Novandi berobat ke rumah sakit terbaik di dalam negeri,” pinta Diah Erti Idawati. (b07).

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER