Jumat, Desember 27, 2024
spot_img
BerandaHeboh di Agara, Mobil Toke Coklat Ditemukan di Pinggir Jalan Bercak Darah

Heboh di Agara, Mobil Toke Coklat Ditemukan di Pinggir Jalan Bercak Darah

Kutacane (Waspada Aceh) – Sebuah mobil pik-up warna hitam nopol BK 8520 DA, ditemukan dalam kondisi kosong, sedangkan kaca samping pecah dan stirnya bercak darah. Mobil ini diketahui milik seorang toke (sadagar) kakao (coklat) di Kabupaten Aceh Tenggara (Agara).

Informasi menyebutkan, warga menemukan mobil itu terpakir di pinggir jalan Salim Pipit, tepatnya di Desa Torop Penghurapan Kecamatan Babul Rahmah, Aceh Tenggara, Rabu (20/10/2021). Mobil itu milik Abdul Rosid, 38, warga Desa Batu Hamparan Kecamatan Lawe Alas.

Keterangan dari kerabat Abdul Rosid, yaitu Jeni, 48, menyebutkan, Abdul Rosid sampai saat ini belum diketahui keberadaannya. Dia menyebutkan, Abdul Rosid sebelumnya berangkat dari rumah Selasa (19/10/2021) dengan tujuan ke Lawe Desky Kecamatan Babul Makmur, untuk mengantar dagangan coklatnya. Namun sampai hari Rabu (20/10/2021), belum kembali ke rumah.

Atas kejadian itu, keluarga langsung mencari keberadaan Abdul Rosid, kemudian menemukan mobil Abdul Rosid di pinggir jalan dengan kondisi kaca samping pecah dan jok mobil bercak darah. Warga menduga Abdul Rosid diduga menjadi korban perampokan, dan sampai saat ini belum ditemukan.

Kapolres Aceh Tenggara, AKBP Bramanti Agus Suyono kepada Waspadaaceh.com, mengatakan, saat ini Polres Aceh Tenggara sedang melakukan penyelidikan di TKP. (Sopian)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER