Sabtu, Mei 4, 2024
Google search engine
BerandaHarga Ayam Potong dan Telur di Banda Aceh "Terbang" Tinggi

Harga Ayam Potong dan Telur di Banda Aceh “Terbang” Tinggi

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Pasca Hari Raya Idul Fitri dan Idul Adha 2023, harga ayam potong dan telur di Banda Aceh terus mengalami kenaikan. Hingga saat ini harga ayam potong menembus Rp70.000 per ekor.

Sebelumnya harga ayam di Banda Aceh dijual Rp50.000 per ekor. Kemudian sejak Idul Fitri dan Idul Adha harga ayam potong di Banda Aceh bertahan pada harga Rp55.000 hingga Rp70.000 per ekornya

“Harga ayam saat ini kita jual berkisar antara 55.000-70.000 per ekor tergantung ukuran,” kata salah seorang pedagang ayam di Pasar Almahirah Lamdingin, Ahyar, saat ditemui Waspadaaceh.com, Kamis (20/7/2023).

Lanjutnya, tingginya harga ayam potong di Banda Aceh, lantaran kelangkaan pasokan ayam, sementara permintaan pasar terhadap ayam meningkat.

“Ayam di Banda Aceh nggak ada, terpaksa kita pasok dari Meulaboh. Jadi harganya lebih tinggi karena ongkosnya lagi,” tambahnya.

Kata dia, jika ayam potong tidak tersedia dari lokal, pihaknya terpaksa memasok dari luar Aceh seperti Medan. Aceh sendiri belum mampu memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap ayam potong, Ahyar memprediksi harga ayam nantinya akan tetap bertahan di harga Rp65.000 ke atas.

Karena itu, dia berharap Pemerintah Aceh dapat menjaga stabilitas harga ayam di pasaran, supaya masyarakat tidak resah karena naik turunnya harga. Menurutnya, tidak stabilnya harga ayam membuat pembeli komplain.

“Banyak pembeli komplain karena harga ayam mahal,” tutupnya.

Harga Telur

Selain ayam potong, harga telur di Banda Aceh juga tinggi, yaitu mencapai Rp55.000 per papan. Sebelumnya harga telur hanya Rp48.000 per papan.

Mahalnya harga telur, kata pedagang kelontong di Pasar Almahirah, karena stok telur di Banda Aceh tidak ada. Sehingga telur yang dijualnya terpaksa didatangkan dari Medan.

“Telur mahal karena stok menipis makanya kita stok dari Medan,” ucap Basri pedagang kelontong di Pasar Almahirah, Lamdingin, Banda Aceh. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER