Banda Aceh (Waspada Aceh) – Satu unit gudang reparasi yang beralamat di Gampong Keuramat, Kuta Alam, Banda Aceh, tepatnya di depan kantor DPRA, hangus terbakar, Senin (4/7/2022) sekitar pukul 13.30 WIB.
Berdasarkan keterangan saksi mata, Hamzani, mengatakan bangunan yang terbakar milik korban bernama Husein, 65 tahun, yang sehari-hari bekerja sebagai tukang atau pembuat jok kursi kayu.
“Pertama kami melihat api sudah besar, dan terdengar suara ledakan dari dalam. Bapak itu tidak bisa berkata-kata lagi sehingga kami coba untuk memadamkan api secara manual,” sebutnya.
Dia juga menyebutkan korban biasanya sering membakar kardus tempat telur untuk mengusir nyamuk.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Banda Aceh Muhammad Hidayat, mengatakan, berdasarkan informasi yang dihimpun dari saksi, kebakaran terjadi saat korban sedang beristirahat siang. Tiba-tiba, salah satu dari ruangan asap mengepul disertai api sehingga pemilik berusaha memadamkan dengan alat seadanya.
“Ketika memadamkan, naasnya korban cedera luka bakar dan dilarikan ke Rumah Sakit Kesdam Iskandar Muda oleh warga sekitar. Selanjutnya warga sekitar menghubungi pihak pemadam kebakaran untuk bantuan pemadaman api,” jelasnya.
Saat itu juga, dia menugaskan petugas piket bergerak mengerahkan 6 unit terdiri dari pos induk dua sisanya dan empat unit dari pos pembantu. Sehingga pukul 13.50 WIB api dapat dipadamkan.
Berdasarkan pantauan Waspadaaceh.com, proses pemadaman turut dilakukan oleh Damkar, Polsek Kuta Alam dibackup Polresta Banda Aceh, personel Kodim, Koramil serta warga setempat.
Saat ini juga pihak kepolisian telah memasang police line di sekitar TKP. (Kia Rukiah)