Banda Aceh (Waspada Aceh) – Untuk mendukung program percepatan vaksinasi pemerintah dalam upaya mewujudkan Indonesia Sehat, PT Solusi Bangun Andalas (SBA) yang merupakan anak perusahaan dari PT Solusi Bangun Indonesia Tbk dan bagian dari PT Semen Indonesia (Persero) Tbk atau SIG, mengikuti Serbuan Vaksinasi Kodim 0101/BS untuk keluarga karyawan SBA, karyawan kontraktor dan keluarga serta masyarakat sekitar, Kamis (22/7/2021).
Program tersebut merupakan kolaborasi SBA dengan Kodim 0101/BS dan Dinas Kesehatan Aceh Besar. Acara vaksinasi gelombang pertama digelar pada tanggal 24 – 25 Juni 2021 serta gelombang kedua digelar Kamis (22/7/2021) di Ruangan Safety Hall, SBA, Lhok Nga. Kegiatan ini diikuti oleh 422 orang pada gelombang pertama dan 308 peserta pada gelombang kedua.
Burhansyah Usman, Health & Safety Manager SBA menyampaikan, kegiatan vaksinasi itu bertujuan untuk meminimalisir penyebaran COVID-19 di lingkungan sekitar pabrik SBA.
“Melalui program vaksinasi ini, kami berharap para karyawan, kontraktor, dan masyarakat sekitar pabrik dapat beraktivitas dengan lebih produktif dan merasa aman. Terima kasih kepada Kodim 0101/BS, Dinas Kesehatan Aceh Besar serta tim vaksinator dari Kesdam IM atas dukungannya sehingga pelaksanaan vaksinasi ini dapat berjalan dengan baik dan lancar,” jelas Burhan.
Kepala Penerangan Kodam Iskandar Muda, Kolonel Arh Sudrajat, yang turut hadir meninjau lokasi vaksinasi di SBA menyampaikan, antusiasme masyarakat cukup tinggi terhadap program vaksinasi ini. Semoga di akhir 2021 seluruh warga Indonesia telah menerima vaksin.
Mayor CKM drg. Wahyu Fajar Dwinanto, Kasi Yanmed RS Tk.II Iskandarmuda yang juga Koordinator Lapangan Satgas Covid Kesdam IM menyampaikan apresiasinya atas kerjasama vaksinasi ini. Selama pelaksanaan vaksinasi di SBA, peserta sangat tertib dan pengaturan di lapangan berjalan sangat baik. Tim vaksinator dari Kesdam IM yang bertugas juga sangat cepat tanggap dan telah melaksanakan tugasnya dengan sangat baik. “Mari terus kita sukseskan program vaksinasi ini bersama-sama, sebagai ikhtiar kita untuk memutus penyebaran COVID-19,” ujarnya.
Dokter Perusahaan SBA, dr. Sufri Halwi mengatakan, vaksin ini sangat penting untuk menghindari penularan COVID-19. Orang yang telah divaksin memiliki resiko tertular lebih kecil serta mengalami gejala yang lebih ringan jika terpapar COVID-19. Dia juga menambahkan, walaupun sudah divaksin, sebaiknya seluruh masyarakat harus tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan dalam melakukan kegiatan sehari-hari. Karena vaksinasi bukan merupakan suatu jaminan bahwa kita tidak akan tertular COVID-19, tambahnya.
Pelaksanaan vaksinasi dijalankan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Pengaturan dilakukan dengan nomor antrian untuk menghindari kerumunan. Setiap peserta wajib mencuci tangan terlebih dahulu, melakukan pemeriksaan suhu tubuh, menggunakan masker medis dan saling menjaga jarak saat di lokasi vaksinasi.
Cut Bunga, warga Desa Weu Raya, Kecamatan Lhoknga menyampaikan terima kasih atas pelaksanaan vaksinasi di SBA. Karena mereka sangat dimudahkan dengan tempat pelaksanaan yang nyaman, teratur dan bersih.
“Terima kasih SBA, Kodim 0101/BS, Kesdam IM dan Dinkes Aceh Besar, semoga ikhtiar kita bersama ini dapat membuat pandemi COVID-19 segera berakhir,“ harapnya. (Ria)