Senin, Maret 31, 2025
spot_img
BerandaPolitikDiskusi Ringan Warnai Buka Puasa Bersama Forda UKM, Anggota DPRD Sumut Budi...

Diskusi Ringan Warnai Buka Puasa Bersama Forda UKM, Anggota DPRD Sumut Budi Sumalim dan KKM

Medan (Waspada Aceh) – Diskusi ringan dan silaturahmi mewarnai acara buka puasa bersama Anggota DPRD Sumatera Utara, Budi Sumalim, SE, pengurus Forda UKM Sumut dan pengurus Komunitas Kredit Macet (KKM) di Jondy Cafe Cemara Asri, Medan, Senin (24/3/2025).

Pada kesempatan diskusi itu, para pengurus dan pelaku UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) ini menyinggung tentang adanya permintaan THR dari Ormas dan OKP, serta adanya tindakan dari oknum aparat yang menyebabkan pelaku UMKM tidak nyaman.

Budi yang juga pelaku UMKM menyebutkan, sebagai Anggota DPRD Sumut, dia telah menyampaikan ke beberapa organisasi agar tidak lagi meminta THR melalui proposal ke pengusaha-pengusaha UMKM. Sebab perjalanan usaha UMKM sudah sulit dan berat, jadi jangan sampai ditambah lagi bebannya dengan pungutan-pungutan.

“Ada juga oknum mengaku dari LSM yang datang dengan dalih mendata UMKM peternak ayam. Ini juga meresahkan pengusaha,” kata Ketua Forum Daerah Usaha Kecil dan Menengah (Forda UKM) Sumatera Utara, Sri Wahyuni Nukman.

Menurutnya, pendataan dan kegiatan lain terkait perizinan usaha, adalah menjadi kewenangan instansi terkait (pemerintah), bukan LSM. “Apalagi kalau datang dan seenaknya masuk ke tempat usaha dan melakukan pemeriksaan terhadap usaha atau pengusaha. Tak ada kewenangan mereka,” lanjut Sri Wahyuni.

Sri menyebutkan, para pelaku UMKM dapat menolak bila ada oknum mengaku LSM yang datang ke lokasi usaha, apalagi bila sampai melakukan pemeriksaan layaknya petugas pemerintah.

“Silakan tolak saja, apalagi bila sudah membuat UMKM tidak nyaman,” ujarnya.

Hadir dalam acara buka puasa bersama antara lain, Presidium Forda UKM Sumut So Tjan Peng, pengurus KKM Suandi Makmur, Ketua Forda UKM Deliserdang Seng Guan dan sejumlah jurnalis.

Kemudian acara buka bersama juga dilaksanakan di Lubukpakam, Deliserdang, pada Rabu (26/3/2025), dengan beberapa pengusaha ternak ayam Pantai Labu. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER