Kutacane (Waspada Aceh) – Bupati Aceh Tenggara, Raidin Pinim mengajak semua Pejabat Satuan Kerja Perangkat Kabupaten (SKPK) dalam menjalankan tugasnya agar mengutamakan kejujuran dan keikhlasan.
Hal itu disampaikan Raidin Pinim dalam acara pelantikan tiga Pejabat Tinggi Pratama, pejabat Administrator dan Pengawas, Senin ( 7/2/2022) di Oproom Sekdakab setempat.
Para pejabat yang dilantik, merupakan titik awal untuk menjalankan tugas amanah dengan baik dan jujur. Juga sesuai dengan sumpah yang diucapkan, karena nantinya akan dipertanggung jawabkan di kemudian hari, ujar Raidin Pinim.
Di samping itu, sumpah yang diucapkan saat pelantikan diharapkan benar-benar dihayati untuk membentuk nurani yang ikhlas dan sadar akan tanggung jawab, ungkapnya.
Dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi jabatan, tentunya harus menjunjung tinggi kejujuran, bekerja dengan profesinal dan menjalankan aturan dan perundang-undangan yang berlaku. Jangan memutuskan suatu persoalan yang bukan menjadi kewenangannya, tegas Bupati Raidin Pinim.
“Sebagai pejabat pimpinan daerah, saya mempunyai kewajiban dan wewenang dalam pengisian jabatan tinggi pratama, akan selalu mengawasi dan mengevalusi kinerja saudara, untuk mewujudkan pemerintahan yang baik (good government). pungkas Bupati Raidin Pinim. (Sopian)