Rabu, Februari 19, 2025
spot_img
BerandaAngka Perceraian di Aceh Tinggi

Angka Perceraian di Aceh Tinggi

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Berdasarkan data yang diperoleh BKKBN Aceh dari Mahkamah Syariah, angka perceraian di Aceh sangat tinggi.

Demikian diungkapkan Kepala Perwakilan BKKBN Aceh, Drs Sahidal Kastri, usai pertemuan dengan media massa di kantor BKKBN Aceh, baru-baru ini.

Sahidal menjelaskan, jumlah terbanyak angka perceraian ada di tiga wilayah di Aceh. Urutan pertama di Kabupaten Aceh Utara, kemudian Aceh Tengah dan menyusul Aceh Tamiang. Namun Sahidal tidak menyebutkan jumlah angkanya secara rinci.

Menurutnya, ada berbagai penyebab perceraian, terutama karena ketidaksiapan menikah ditandai dengan rumah tangga yang tidak harmonis, tidak ada tanggung jawab, persoalan ekonomi, dan kehadiran pihak ketiga.

Faktor ekonomi terkait erat dengan kesiapan calon pengantin untuk bertanggung jawab secara ekonomi. Sementara faktor psikologi berhubungan dengan kematangan atau kesiapan mental calon pengantin dalam berumah tangga.

Sahidal berharap, keluarga menjadi lingkungan pertama dan utama dalam pembinaan tumbuh kembang, menanamkan nilai-nilai moral dan pembentukan kepribadian serta karakter anak.

Sahidal menambahkan, menaikkan batas usia minimal perkawinan amat penting untuk menekan angka perceraian. Secara mental, usia remaja belum siap berumah tangga. Itu menyebabkan perceraian banyak terjadi pada pasangan remaja.

Dia berharap pemerintah kab/kota mengeluarkan aturan tentang pendidikan pra nikah, bagi pasangan yang akan menikah melalui Kantor Urusan Agama (KUA) di seluruh Aceh dan juga bantuan media untuk melakukan sosialisasi. (CB01)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER