Senin, November 25, 2024
spot_img
BerandaBulog Aceh Pastikan Stok Beras Aman Jelang Idul Fitri

Bulog Aceh Pastikan Stok Beras Aman Jelang Idul Fitri

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Perum Badan Urusan Logistik (Bulog) Kantor Wilayah Aceh memastikan ketersediaan stok beras di Provinsi Aceh mencukupi untuk memenuhi kebutuhan selama puasa dan Hari Raya Idul Fitri 1444 H.

Pimpinan Perum Bulog Kanwil Aceh, Irsan Nasution mengatakan, saat ini ketersediaan beras di gudang Bulog sebanyak 12.300 ton. Perum Bulog memastikan kebutuhan masyarakat mencukupi, meskipun saat ini masa panen yang sedang berlangsung tidak serentak. Pihaknya terus berupaya mengoptimalkan pembelian kepada petani lokal.

“Situasi lapangan walaupun tidak dalam produksi yang besar terjadi pada satu bulan tertentu, namun berangsur-angsur mulai Februari, Maret,April dan juga Mei, Bulog juga berupaya membeli hasil panen dari para petani,” kata Irsan saat ditemui Waspadaaceh.com, Rabu (12/4/2023).

Di samping itu, lanjut Irsan, rencananya adanya penambahan cadangan pangan pemerintah (CPP) dari luar negeri yang memasuki tahap ke 3, dengan total 12.000 ton. Pasokan CPP tersebut diperkiraan masuk ke Indonesia di akhir April maupun awal Mei.

Pihaknya terus menggelar operasi pasar melalui Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) di wilayah setempat untuk mengintervensi kenaikan harga di pasaran. Untuk harga beras, pantauan di lapangan kata Irsan, relatif stabil. Beras medium kisaran Rp9.950, beras premium kisaran Rp12.500 per kilogram.

Selain itu, Irsan juga mengatakan dari stok beras tersebut Perum Bulog juga ditugaskan oleh Badan Pangan Nasional (Bapanas) dalam program penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Menurut data dari Kemensos dan Kepala Badan Pangan Nasional, yang akan menerima beras BPNT dari Badan Pangan Nasional sebanyak 517.551 KPM dari seluruh kabupaten/kota di Aceh.

Bantuan beras dari Bulog ini akan disalurkan oleh PT Pos Indonesia kepada masyarakat. Sedangkan penyalurannya dibagi dalam tiga tahap, yakni untuk periode bulan April, Mei dan Juni. Per bulan bulog mengeluarkan 5.175,51 ton beras.

“Ini artinya, bila setiap KPM menerima 10 Kg/bulan secara gratis, setiap bulannya Bulog Aceh harus menyediakan beras sebanyak 5.175,51 ton beras,” jelasnya. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER