Banda Aceh (Waspada Aceh) – Setelah tiba di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM), Blang Bintang, Aceh Besar, Irwandi Yusuf, mantan Gubernur Aceh, akan menemui ibunya di Bireuen dan berziarah ke makam ulama Aceh, Abu Tumin.
Irwandi Yusuf memang dikenal sebagai sosok yang sangat menyayangi ibundanya, dan menghormati ulama.
Berdasarkan informasi yang beredar di grup WhatsApp, Irwandi berangkat dari Jakarta menggunakan pesawat Garuda. Dia diperkirakan tiba di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda (SIM), Blang Bintang, Aceh Besar, sekitar pukul 10.20 WIB.
Irwandi yang saat ini masih menjadi Ketua Umum Partai Nanggroe Aceh (PNA) akan didampingi oleh Hendri Yuzal, mantan ajudan Irwandi beserta rombongan.
“Setiba di Aceh, beliau istirahat sebentar di Bandara, kemudian langsung berangkat untuk berziarah ke kuburan ulama Aceh, Tgk Muhammad Amin bin Mahmud Syah (Abu Tumin Blang Blangdeh),” tulis loyalis Irwandi seperti dikutip dari grup WhatsApp.
Lebih lanjut, Irwandi akan pulang ke rumah ibunya di Bireuen. Usai bertemu orangtuanya Irwandi dikabarkan akan balik ke Banda Aceh antara malam Senin atau hari Senin (31/10/2022).
Belum ada kabar apakah dalam perjalanannya itu Irwandi Yusuf akan didampingi istrinya, Darwati A.Gani, atau hanya ditemani pengurus PNA. Sebelumnya dikabarkan, Darwati sedang berada di Turki, ketika Irwandi bebas. (*)