Minggu, November 24, 2024
spot_img
BerandaTidak Vaksin, Mahasiswa Unsyiah Dianggap Non Aktif

Tidak Vaksin, Mahasiswa Unsyiah Dianggap Non Aktif

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Seluruh mahasiswa Universitas Syiah Kuala (USK) Banda Aceh, diwajibkan untuk menjalani vaksinisasi. Jika tidak vaksin, mahasiswa tersebut dianggap non aktif.

Hal itu disampaikan Kepala Humas Universitas Syiah Kuala, Chairil Munawir, kepada Waspadaaceh.com, Kamis (15/7/2021), terkait wajibnya vaksinisasi bagi seluruh mahasiswa.

Chairil mengatakan, bagi mahasiswa yang tidak menuntaskan proses registrasi akademik, salah satunya adalah mengisi Kartu Rencana Studi (KRS), yang di dalamnya harus menyertakan sertifikat vaksin.

Sebut Chairil, sesuai dengan keputusan wajib vaksin bagi mahasiswa tersebut berdasarkan Surat Edaran (SE) 3286/UN1 1/TM .07.00/2021 tentang panduan kalender akademik USK.

“Sesuai panduan akademik USK, mahasiswa yang tidak menuntaskan proses registrasi akademik, yang salah satunya adalah pengisian KRS, maka mahasiswa tersebut akan berstatus tidak aktif,” ucapnya.

Dia menjelaskan bagi mahasiswa yang tidak mu divaksin, dan memilih untuk berhenti kuliah, menjadi pilihan bagi mahasiswa tersebut.

“Pilihan untuk berhenti kuliah dengan alasan apapun, itu ada pada mahasiswa itu sendiri,” jelasnya.

Adapun jumlah mahasiswa yang sudah divaksin akan diketahui setelah pengisian KRS selesai. (Kia Rukiah)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER