Selasa, September 17, 2024
BerandaAceh2 Paslon Independen Daftar ke KIP Aceh Jaya Hingga Jelang Penutupan

2 Paslon Independen Daftar ke KIP Aceh Jaya Hingga Jelang Penutupan

Calang (Waspada Aceh) – Bakal calon Bupati/Wakil Bupati Aceh Jaya, Nazaruddin – Hendri Hariyanto resmi mendaftar sebagai peserta Pilkada di Aceh Jaya lewat jalur independen ke Komisi Independen Pemilihan (KIP), jelang penutupan pendaftaran, Kamis malam (28/8/2024).

Sehari sebelumnya, Rabu (28/8/2024), pasangan bakal calon Bupati/Wakil Bupati Aceh Jaya, Yusdi dan Samsuddin Yahya (H2D), juga telah mendaftar sebagai peserta Pilkada Aceh Jaya melalui jalur independen.

Dengan demikian, hingga penutupan pendaftaran di KIP, balon Bupati/Wakil Bupati Aceh Jaya yang mendaftar melalui jalur independen menjadi dua paslon, yakni Nazaruddin – Hendri Hariyanto dan pasangan Yusdi dan Samsuddin Yahya (H2D). Sedangkan dua paslon lainnya, Mustafa Ibrahim dan Hanasri atau Munas serta paslon Safwandi dan Muslem mendaftar atas dukungan partai politik.

“Tujuan kami mendaftarkan diri untuk memperbaiki ekonomi di Aceh Jaya. Ini sudah kami sampaikan kepada seluruh pendukung serta jajaran tim pemenangan,” ujar bakal calon Bupati Aceh Jaya, Nazaruddin usai pendaftaran, Kamis malam.

Nazaruddin mengungkapkan, walau dirinya menjadi pemula terjun ke dunia politik, tapi sudah menyusun strategi pemenangan dan memiliki visi dan misi membangun ekonomi Aceh Jaya berbasis kerakyatan

“Bila kami diizinkan memimpin Aceh Jaya, selain konsisten di isu ekonomi, kami juga fokus pada sektor kelautan, membenahi infrastruktur kelautan. Dengan demikian, nelayan Aceh Jaya terfasilitasi dan memiliki daya saing dengan kabupaten lain,” ujar pria yang akrab disapa Gam Malina itu.

Paslon Yusdi dan Samsuddin Yahya 

Kedatangan pasangan Yusdi dan Samsuddin Yahya ke KIP Aceh Jaya diantar ratusan pendukung dengan mengenakan pakaian serba putih.

Sebelum menuju ke Kantor KIP Aceh Jaya, pasangan ini melakukan konvoi mengelilingi kota Calang dengan diiringi salawat yang dikomandoi barisan ibu-ibu.

“Pendaftaran kami melalui jalur independen ini sebagai bukti, bahwa masyarakat Aceh Jaya bisa mengusul calon bupati beserta wakil untuk memimpin Aceh Jaya ke depan,” ujar Yusdi usai pendaftaran.

Yusdi mengungkapkan alasan dirinya beserta pasangan memilih jalur independen, karena untuk meminimalisir upaya praktik politik uang di tengah masyarakat Aceh Jaya.

“Salah satu syarat kami mendaftar adalah Kartu Tanda Penduduk (KTP) warga. Kami menyakini, dengan jalur ini, warga merasakan keterlibatan aktif sebagai pengusul bupati dan wakil. Kami tampil apa adanya,” ujar Yusdi. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER