Rabu, Januari 7, 2026
spot_img
BerandaAcehWarga Lemas Tergeletak di Lumpur Diselamatkan Praja IPDN di Aceh Tamiang

Warga Lemas Tergeletak di Lumpur Diselamatkan Praja IPDN di Aceh Tamiang

Aceh Tamiang (Waspada Aceh) – Seorang warga ditemukan tergeletak lemas di area berlumpur di Kabupaten Aceh Tamiang dan nyaris kehilangan nyawa.

Korban berhasil diselamatkan relawan Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) dan langsung dievakuasi ke RSUD Muda Sedia Kualasimpang untuk mendapatkan penanganan medis.

Peristiwa dramatis itu terjadi saat para Praja IPDN bersiap membersihkan area belakang Kantor Kesbangpol Kabupaten Aceh Tamiang, Minggu (4/1/2025).

Kejadian tersebut diunggah Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya Sugiarto melalui akun Instagram pribadinya.

“Praja IPDN mulai mempersiapkan lokasi kerja. Di halaman belakang Kantor Kesbangpol Kabupaten Aceh Tamiang, praja menemukan seorang warga yang tergeletak di lumpur,” ujar Bima dalam keterangan unggahannya, Minggu (4/1/2026).

Dalam video yang diunggah, terlihat Bima Arya bersama para praja memberikan pertolongan pertama, memanggil tim medis, lalu membawa korban ke rumah sakit menggunakan ambulans.

“Korban langsung dibawa ke RSUD Muda Sedia Kabupaten Aceh Tamiang untuk mendapatkan perawatan intensif,” kata Bima.

Informasi di lapangan menyebutkan, korban ditemukan dalam kondisi fisik sangat lemah dan diduga telah cukup lama tidak mendapatkan akses air bersih dan makanan. Kondisi tersebut diperparah oleh keterbatasan mobilitas serta distribusi bantuan di sejumlah titik terdampak bencana.

Aksi cepat relawan Praja IPDN dinilai krusial dalam menyelamatkan nyawa korban. Hingga berita ini diturunkan, korban sempat menjalani perawatan intensif sebelum kondisinya berangsur membaik.

“Keterangan dari pihak rumah sakit dan keluarga menyebutkan yang bersangkutan sebelumnya beraktivitas di sekitar lokasi dan mengalami kelelahan akibat penyakit bawaan,” jelas Bima dalam kolom komentar unggahannya.

“Alhamdulillah ditemukan oleh praja sekitar pukul 09.00 WIB. Saat ini sudah kembali ke rumah dalam kondisi baik,” tutupnya.

Sebagai informasi, Kementerian Dalam Negeri menerjunkan Praja IPDN untuk membantu pemulihan pascabencana, khususnya di daerah yang terdampak cukup parah, termasuk Kabupaten Aceh Tamiang. Para praja tersebut bertugas membantu pemulihan fungsi pemerintahan dan pelayanan publik. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER