Minggu, Juli 7, 2024
Google search engine
BerandaAcehSeorang Pemuda Masuk Islam, Baitul Mal Banda Aceh Beri Bantuan

Seorang Pemuda Masuk Islam, Baitul Mal Banda Aceh Beri Bantuan

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Baitul Mal Kota Banda Aceh menyerahkan bantuan (santunan) berupa uang tunai senilai Rp1.000.000 untuk seorang mualaf bernama Andi Boy Christian.

Andi Boy Christian yang sebelumnya beragama Kristen, resmi memeluk agama Islam, Rabu malam (26/6/2024) di Masjid Keuchik Leumik, Lueng Bata, Banda Aceh

Bantuan itu diserahkan langsung oleh Anggota Badan Baitul Mal Banda Aceh, Aisyah M. Ali. Dia mengatakan bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian kepada mualaf.

“Baitul Mal Banda Aceh mempunyai program bantuan untuk mualaf yang baru masuk Islam. Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian kepada saudara kita yang seiman. Kita sangat terharu seorang pemuda yang sudah sukses memantapkan hatinya untuk bersyahadat. Semoga Allah tetapkan hatinya dalam Islam,” ujarnya.

Selain itu, kata Aisyah, bantuan tersebut diberikan untuk menguatkan hati mereka yang baru memeluk Islam. Dengan adanya kepedulian mereka merasa ada persaudaraan yang kuat dalam Islam.

Aisyah menambahkan, selain bantuan untuk mualaf baru, Baitul Mal Banda Aceh juga memiliki beberapa program bantuan mualaf lainnya. Yaitu, pemberdayaan ekonomi produktif untuk mualaf selama satu tahun sejak ia masuk Islam, namun prioritasnya tetap kepada mereka yang miskin.

Sementara itu, Andi Boy Christian atau pemuda yang akrab disapa Christ Celo pemilik HollaBack ini mengatakan sudah punya niat sejak dua tahun yang lalu untuk masuk Islam. Dia mengakui, mantap masuk Islam juga atas dukungan dari teman-temannya.

Ditambah lagi kata Christ, dalam kesehariannya berteman dengan orang-orang yang mayoritasnya beragama Islam.

“Alhamdulillah hari ini adalah hari terbaik saya, Allah beri hidayah kepada saya untuk bersyahadat di Mesjid Keuchik Leumik,” ungkapnya.

Ditanyai saat prosesi pensyahadatan, Abraham Ahmad Celo mengaku suka dengan nama barunya. Pemuda yang berprofesi sebagai fotografer ini juga mengaku, tidak ada masalah bagi kedua orang tuanya ketika mengetahui ia akan masuk Islam.

Kata dia, persoalan agama pilihan diri sendiri, dia senang dan sudah sangat terbiasa dengan kehidupan Banda Aceh ini yang mayoritas beragama Islam, apalagi kakak tertuanya sudah duluan masuk Islam. (kmf)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER