Minggu, Mei 5, 2024
Google search engine
BerandaAcehSekda Aceh Selatan Tinjau Pelaksanaan SKD CPNS

Sekda Aceh Selatan Tinjau Pelaksanaan SKD CPNS

Tapaktuan (Waspada Aceh) – Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan, Nasjuddin, meninjau pelaksanaan ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Aceh Selatan, di Ruang Serba Guna Beppeda setempat, Jumat (7/2/2020)

Sekda Nasjuddin, mengatakan pihaknya mendukung pelaksanaan SKD Calon Pengawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 di lingkungan pemerintah Kabupaten Aceh Selatan.

“Peninjauan ini, untuk memastikan sarana dan prasarana yang akan digunakan para peserta CPNS. Sehingga saat pelaksanaan nanti tidak ada keluhan atau gangguan apapun,” katanya.

Sementara Kabid SDM Badan Kepegawaian dan Pendidikan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Aceh Selatan, Arita Taib, mengatakan pelaksanaan ujian SKD berlansung dari 7 – 13 Februari 2020.

“Jumlah CPNS yang ikut SKD sebanyak 3088 peserta yang dibagi 67 formasi,” jelasnya.

Arita Taib meyampaikan, pelaksanaan SKD dibagi beberapa sesi, satu sesi diikuti 100 peserta CPNS. Pihak BKSDM Aceh Selatan menyediakan 110 unit komputer.

“Kesiapan kita sudah 100 persen. Kita harap tidak ada kendala dalam pelaksanaan SKD hari ini hingga selesai,” pungkansya.

Pelaksanaan SKD CPNS Aceh Selatan, sejumlah personil TNI/Polri dan Satpol PP turut serta dalam menjaga keamanan di lokasi ujian agar para peserta ujian melaksanakan ujian dengan tenang. (Faisal)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER