Sabtu, Maret 22, 2025
spot_img
BerandaPolitikRibut Soal Pengangkatan Alhudri, Ketua DPRA dan Wagub Aceh Kembali "Mesra"

Ribut Soal Pengangkatan Alhudri, Ketua DPRA dan Wagub Aceh Kembali “Mesra”

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) Zulfadhli dan Wakil Gubernur Aceh Fadhullah (Dek Fadh) kembali akur, setelah bertikai terkait pengangkatan Alhudri sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh.

Sebelumnya, Ketua DPRA Zulfadhli atau akrab disapa Abang Samalanga ini melayangkan kritik pedas terhadap pengangkatan Sekda Aceh. Sehingga hal ini sempat jadi perbincangan hangat di publik selama beberapa waktu terakhir.

Ketua DPRA Zulfadhli menilai penunjukan Alhudri tersebut tidak sah dan batal demi hukum, bahkan menuding penunjukan itu penuh intrik dan adanya keterlibatan dua politisi Gerindra di balik keputusan tersebut.

Menanggapi hal itu, Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat (Sekjen DPP) Partai Aceh, Kamaruddin Abu Bakar bergerak cepat untuk mengatasi problem yang melibatkan legislatif dan eksekutif tersebut. Abu Razak mempertemukan dua tokoh yang berseteru tersebut di kediamannya Senin sore (24/2/2025).

“Setelah pertemuan yang turut dihadiri oleh beberapa orang, Ahamdulillah keduanya sudah kompak lagi,” sebutnya.

Abu Razak mengaku bangga terhadap keduanya karena mau mengesampingkan ego masing-masing dan memilih untuk harmonis kembali.

Ke depan, Abu Razak mengajak kedua pihak saling berdamai dan fokus bekerja membangun Aceh yang lebih baik dan selalu mengedepankan semangat untuk memajukan Aceh.

Sebab menurutnya, keharmonisan antara pimpinan ini menjadi kunci keberhasilan dalam mewujudkan visi dan misi pembangunan Aceh.

Selain itu, Ketua KONI Aceh ini juga mengimbau semua pihak untuk menghentikan perdebatan yang dapat memecah belah kesatuan. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER